PROLOG

1.3K 87 5
                                    

Sebelum membaca cerita ini, aku sarankan lebih dulu membaca ceritaku yang berjudul  Rainangkasa 1 dan Rainangkasa 2. Karena cerita ini merupakan trilogi dari cerita tersebut.

Jika sudah membaca kedua ceritaku itu, silakan datang ke lapak ini dan bersua kembali dengan aku di sini.

SELAMAT MEMBACA 🌞

****

Malam ini, pilihannya jatuh untuk mengenakan pakaian serba hitam, mulai dari kaus yang dibalut jaket kulit berwarna hitam, sampai dengan jeans yang dikenakannya. Wajahnya begitu dingin, seolah lupa caranya berekspresi. Langkahnya begitu tegas memasuki sebuah pekarangan rumah.

Sesampainya di depan pintu berwarna putih itu, ia mengetuknya. Terdengar begitu nyaring, namun butuh waktu yang cukup lama untuk seseorang akhirnya membukakan pintu itu untuknya.

"Bara? Lo ngapain malem-malem ke sini?"

"Gue mau mastiin kalau yang kemarin itu lo cuma ngerjain gue."

"Maksud lo?"

"Semua teori lo. Semua teori yang lo jelasin ke gue, yang nggak pernah bisa akal gue terima." ucapnya tegas dengan sorot mata tajamnya yang tak lepas memandangi lekat seseorang di hadapannya.

"Bar, plis, gue yakin lo nggak sebodoh itu—"

"Lo tau gue bodoh, Lun! Gue sering bolos hampir disemua mata pelajaran. Semua teori lo itu nggak masuk akal! Lo nggak bisa samain hubungan kita sama teori lo itu!"

Baskara, atau yang lebih sering disapa Bara itu, memberikan tatapan menuntut kepada gadis di hadapannya. Bara masih tak mengerti dengan jalan pikir gadis itu. Bara juga tidak mengerti mengapa ia semudah itu menyerah padanya. Apakah dirinya seburuk itu untuk dimiliki?

"Gue nggak mau, Lun." ucap Bara pasti, tanpa keraguan sama sekali.

"Terserah. Dari dulu lo emang nggak pernah bisa nerima keputusan orang lain, kan? Lo selalu bertindak semau lo, tanpa mikirin orang lain."

"Lun, maksud gue nggak begitu...."

"Udah, ya, Bar. Sekarang lo pulang. Jangan siksa diri lo sendiri."

Wajah yang semula dingin itu melunak, sorot tajamnya mencair. Dengan suara lirihnya, Bara kembali berucap, "Tapi, Lun, gue sayang sama lo."

|•BASKARA•|

BAGAIMANA DENGAN PROLOGNYA?

MAU DILANJUT, NGGAK?

Maaf juga karena telat update, padahal niat aku itu awal Oktober, cerita Baskara bisa lahir di wattpad. Tapi realitanya nggak sesuai.

Buat kalian yang kangen Raina dan Angkasa, dan pengen lihat tingkah keduanya, dicerita ini akan aku sisipkan sedikit tentang mereka.

Dan, buat yang belum tau Baskara itu siapa.

Jadi, mari kita perkenalan singkat.

Baskara Arkatama Milano, merupakan putra pertama dari Raina dan Angkasa. Baskara mempunyai satu adik perempuan, tebak siapa namanya?


Pembaca Rainangkasa dan pengikut instagram Niskala Sasra pasti tau 😁

Sampai jumpa di part selanjutnya, dan selamat bersua kembali dengan aku dan anak-anaknya Rainangkasa.

Luv u 💙

Luv u 💙

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
BaskaraTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang