"Diharapkan kepada Zena zarviela untuk datang ke pos sekarang juga, karena saudaranya menunggu"Panggilan yang terus saja diulang-ulang dari pos jaga itu membuatku dengan sangat terpaksa harus meninggalkan kamar di siang hari seperti ini.
Yah... Kalau begini, mungkin nanti sore aku akan mendapatkan hukuman karena telah melanggar aturan asrama.
Salah satu aturan Asrama disini adalah mewajibkan seluruh penghuni asrama untuk tidur siang dan tidak boleh berkeliaran di gedung asrama saat jadwal tidur, peraturan ini berlaku untuk semua orang tanpa terkecuali dan sekarang, aku melanggar kedua aturan tersebut.
Huft... Menyebalkan...
Lagipula, tumben ada seseorang yg datang mengunjungiku, biasanya hanya kakak yang datang mengunjungiku ke sini, tetapi saat ini ia sedang berada entah dimana karena sebuah perjalanan bisnis, jadi tidak mungkin ia pulang khusus hanya untuk mengenjungiku dan meninggalkan pekerjaannya.
Setibanya di depan gedung asrama. Aku menoleh ke segala arah, tidak ada siapapun disini kecuali seorang pria yg saat ini sedang bersender di samping mobilnya dengan posisi membelakangi ku.
Pria itu berbalik dan tersenyum hangat kearahku, aku sedikit tertegun melihat wajahnya yang memang tergolong tampan, terlalu tampan malah. Rambutnya yang berwarna coklat terang dengan manik mata berwarna abu-abu, kulit putihnya dapat mewakilkan idenditasnya bahwa dia adalah orang dari luar.
"Long time no see you Zena" Sapanya.
Aku mengerutkan keningku, dari caranya menyapa, kurasa ini bukan kali pertama ia bertemu denganku, tapi aku tak ingat pernah bertemu dengannya sebelumnya.
"Who are you? " Tanyaku. Ia tersenyum kecil.
"Eyden cershom, your husband"
Hening
Aku menaikkan sebelah alisku, menatapnya heran.
"Maaf kau salah orang" Ucapku sengaja berbahasa indonesia agar ia tidak mengerti lantas berbalik dan pergi darisana, tidak baik untukku terus berada disini bersama orang aneh. Tetapi, baru saja aku berjalan beberapa langkah, pria itu menahan tanganku, membuat langkahku terhenti.
"Aku tidak salah orang, aku memang mencarimu. Zena zarviela" Ia menarik tanganku agar lebih mendekat kearahnya. Terkejut ? tentu saja, ternyata pria ini paham dengan apa yang ku katakan.
"Akhirnya aku bertemu lagi denganmu zena" Ia tersenyum kearahku membuatku sedikit salah tingkah.
"Maaf tapi aku tidak mengenalmu. Kau siapa? "
"Bukankah sudah kukatakan tadi? Aku suami mu. Eyden" Aku mengerutkan keningku dan menggeleng pelan, aku benar-benar tidak ingat pernah bertemu dengannya sebelumnya.
"Aku ini single dan aku belum menikah, jangan berbicara omong kosong" Aku menarik tanganku agar terlepas dari genggamannya tapi nihil, ia menggenggam tanganku erat.
"Aku tidak berbohong zena"
Baiklah aku mulai takut sekarang, apa apaan pria ini, apakah ia sedang menghasut ku agar bisa menculik ku lalu meminta tebusan?
Oh god! Apa yang harus kulakukan!
Aku menggigit bibirku, berpikir keras bagaimana cara agar aku bisa terlepas dari orang aneh ini.
Ah! Sepertinya ide ini tidak buruk. Aku tersenyum kecil lalu menatap sinis pria yg berada di depanku saat ini.
"Maaf" Aku menginjak keras kaki pria itu dan membuatnya sedikit meringis. Ia reflek melepaskan genggaman tangannya dan aku mengambil kesempatan itu untuk berlari secepat mungkin meninggalkan nya seorang diri disana.
Waktu menunjukkan pukul 13:20, seluruh penghuni asrama masih tertidur di kamarnya masing-masing. Aku memasuki kamar dan menutup pintu secara pelan agar tidak membangunkan teman-teman ku yang masih tertidur pulas.Aku mendudukkan diriku di atas kasur sambil mencoba mengatur deru nafasku yang tidak beraturan karena lelah berlari tadi.
Setelah berhasil mengendalikan deru nafasku, aku merebahkan tubuhku di atas kasur dan mulai memejamkan mata, berharap semoga kejadian yang terjadi beberapa menit yang lalu bisa terlupakan begitu saja.
TBC
KAMU SEDANG MEMBACA
Between us [On Going]
Romance----- "Long time no see you Zena" Sapanya. Aku mengerutkan keningku, dari caranya menyapa, sepertinya ini bukan kali pertama ia bertemu denganku, tapi aku tak ingat pernah bertemu dengannya sebelumnya. "Who are you? " Tanyaku. Ia tersenyum ke...