-Hipact Literacy-
Aida Nurul Afifah
Nyatanya tatap tetap akan menyirat luka
Luka yang terbalut dalam kata baik-baik saja
Debu senja belum terlihat menyapa
Menyapa alur hati dan pikiran yang tak sejalan rupanyaHari ini kuhantarkan peluk untuk hati
Peluk untuk hati yang telah bertahan untuk tidak mati
Hari ini kelabu menyapa langit
Membawa semerbak bau hujan di tengah jeritHari ini...
Caci maki tak lagi terdengar
Suara tamparan berganti sunyi
Tak ada lagi dua mulut penuh kata kasar
Namun mendung tak jua menjauhi hatiHari ini...
Telah selesai semua hal tentang kami
Kami yang dulu pernah bernama keluarga ini
Kini tersisa diriku sendiri
Tertinggal oleh dua orang yang terkalahkan oleh amarah dalam diriHari ini...
Si pemarah bernama Ayah
Si pengekang bernama Ibu
Dua orang yang tak lagi menjadi rumah
Dua orang yang melupakanku si kenangan berdebuHari ini...
Mereka telah berjalan pergi
Pergi menuju jalan sendiri-sendiri
Enggan menengok pada pecahan hati
Pecahan hati yang tak mereka harapkan kembali
.
.
.
.Eka N.L.M.S
Hari ini akan berbeda,Hari ini hari luarbiasa.
Berbeda dengan hari kemarin yang biasa.
Dimana perubahan akan terukir jelas di depan mata
Dimana keberhasilan akan menampakan wujudnya, pesonanya, dan manisnya
Setelah aura pahit bayang-bayang perjuangan hari kemarin akan lenyap ditelan do'a dan usaha.
.
.
.
.Yuli Damayanti
Ada apa dengan hari ini ?
Ada hati yang kecewa ataukah hati yang bahagia ?
Entahlah aku juga bingung
dengan apa yang kurasaAku hanya berharap semua kan baik-baik saja
Baik hari ini, esok, ataupun nanti
Buat aku semangat ya
Meskipun hati pernah terpatahkan tapi ingatlah hati juga punya kesempatan untuk dibahagiakan-damayyl25-
.
.
.
.
Eva AlmahdahKumulai hari ini
Dengan semangat tinggi
'Tuk gapai semua mimpi
Dan bahagia di esok hariMimpi ini
'Tak dapat terbendung lagi
Cita-cita hendak kudapati
Perjuangan 'tak terhianatiHari ini 'kan ku buktikan
Mimpiku 'kan kenyataan
Dan akhir sebuah perjuangan
Adalah kebahagiaan
.
.
.
.Novii
Hari ini...
Aku sembuh dari luka yang lalu
Tapi,
Harus tertampar luka baruSelasa 26 januari 2021
.
.
.
.Selasa, 26 Januari 2021
-Hipact Literacy-
KAMU SEDANG MEMBACA
KUMPULAN PUISI
Poetry" Kata-kata indah yang tak terucap oleh suara akan menjadi coretan dalam aksara setiap bait yang bercerita "