2 Macam Murid

3 0 0
                                    

Suatu kali, ada Seseorang yang bertanya kepada Al-Habib Mundzir bin Fuad Al-Musawa;

"Yaa Habibana, bolehkah saya mengaku sebagai murid Guru mulia Habib Umar bin Hafidz..? sebagaimana saya telah mengaku bahwa antum adalah guru saya. Alangkah senangnya saya jika bersanad kepada guru mulia Al-Habib Umar bin Hafidz”.

Menjawab pertanyaan tersebut, beliau Habib Mundzir Al-Musawa memberikan penjelasan bahwa: "Murid ada dua macam saudaraku :

1. Murid Jasadiy: adalah orang yang belajar dengan guru tentang suatu ilmu, atau banyak cabang Ilmu.

2. Murid Ruhiy: adalah kecintaan seseorang pada seorang guru, dan mengikuti tuntunannya dan bimbingannya, walau tak pernah jumpa sekalipun.

Berdasarkan penjelasan dari Habib Mundzir bin Fuad Al-Musawa diatas bahkan orang yang tidak pernah berjumpa secara langsung dengan Habib Umar bin Hafidz juga bisa menjadi murid beliau, yakni murid ruhiy.

Tanpa bermaksud merendahkan tingginya derajat pertemuan secara langsung antara guru dan murid yang bertatap muka, mencintai ulama yang kita kagumi keilmuannya."

"Supaya kita dapat mengikuti tuntunan dan bimbingan dari ulama tersebut, dalam hal ini Guru mulia Habib Umar bin Hafidz. Dapat menjadikan kita sebagai murid. Meski tidak pernah berjumpa secara langsung sekalipun".

Semoga kita yang belum pernah bertemu dengan Guru mulia Al-Habib Umar bin Hafidz bisa menjadi murid ruhiy beliau.Aamiin
Wallahu A'lam.

🌹اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ🌹

Al-Fatihah

Istiqomah Until Jannah [2]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang