RUMAH GURITA

41 5 0
                                    

Rumah gurita pertama kali mendapat banyak ekspos saat banyak orang di media sosial membahas bangunan yang terletak di jalan Terusan Sukadamai No. 6, sukajadi, Bandung itu. Terlebih dengan kebradaan dekorasi seekor gurita raksasa yang seakan-akan muncul dari dalam rumah tersebut.

Rumah Gurita semakin nampak menyeramkan setelah cat tembok rumah yang berwarna putih sudah banyak yang mengelupas sehingga menjadi tampak sangat kusam.

Beberapa isu muncul mengenai cerita Rumah Gurita. Kisah yang paling populer adalah Rumah Gurita yang menjadi tempat pemujaan setan atau gereja setan. Ini tidak terlepas dari nomor yang tertera dirumah tersebut, yakni nomor tiga angka enam dalam pola berbeda.

Jika kamu rajin membaca tulisan tentang teori konspirasi, pastinya paham apa maksud dibalik angka 666. Ya, angka itu merupakan simbol dari satanisme. Konon agar bisa bergabung dengan sekte sesat tersebut, maka jari orang tersebut akan ditusuk jarum sehingga mengeluarkan darah untuk persembahan kepada setan. Bahkan anggota pengikut ritual sesat disana diwajibkan melakukan hubungan s*ks langsung didepan jemaat lainnya.

Namun belum ada bukti yang menyatakan benar, bahwa ada pemujaan setan dirumah itu. Sehingga kabar ini pun dianggap hanya berita palsu. Apa kalian percaya dengan teori satu ini?

Dari informasi, yang diambil dari berbagai sumber, diketahui pemilik rumah itu bernama frans. Namun, karena kesibukanya diluar kota ia jarang berkunjung kerumah itu.

Rumah Gurita itu sendiri tergolong rumah tua karena dibangun sekitar tahun 1980-an.

Satu hal yang masih menjadi misteri, sebenarnya apa yang menelatar belakangi hadirnya sosok gurita diatas rumah itu?

Ternyata gurita raksasa merupakan karya dari mahasiswa ITB. Diketahui juga Pak Frans adalah seorang yang sangat mencintai seni. Ia bahkan memiliki banyak patung dirumahnya.

Cerita Rumah Gurita juga sempat di adaptasi menjadi sebuah film horor layar lebar berjudul, Rumah Gurita.

Creppy PastaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang