10

17 2 0
                                    

Rasa ini semu
Tak kunjung temu
Namun, yang ku tau
Aku nyaman didekatmu.

EAGLE'S MOON

----------------

2 hari telah berlalu, tiba saatnya Ulangan tengah semester hari pertama.

Bulan menatap kartu pesertanya dengan jantung berdegup kencang.

"Ini jantung gue kenapa jadi disko gini sih!" kesalnya memegang dadanya tepat dimana jantungnya berada.

"Oy! Ngelamun aja." Elang menepuk bahu Bulan pelan.

"Ngangetin Mulu elu mah," gerutu Bulan menabok tangan Elang.

"Lagian lu ngelamun Mulu daritadi. Jangan-jangan elu lagi mikirin gue ya?" Elang menatap jahil Bulan.

"Ge-er!"

"Gue itu lagi gugup ngehadepin ulangan," ujar Bulan jujur.

"Gak usah gugup lagian lu bakalan kalah sama gue," ucap elang penuh percaya diri.

"Mimpi!" Bulan menatap nyalang elang.

"Bakalan gue wujudin. Ayok masuk kelas!" Elang menarik tangan Bulan.

"Sampai jumpa Elang sayang!" Bulan mengedipkan sebelah matanya genit.

"Apaan dah pake sayang-sayangan segala." Elang berkata nyinyir.

"Yaelah harusnya lu merasa bersyukur dipanggil gitu sama cecan jenius kek gue," kata Bulan penuh kesombongan.

"Bisa gila gue lama-lama Deket sama elu, gue pergi dulu, bye." Elang melangkah pergi menuju ruangannya.

Ruangannya dan Bulan berbeda. Karena disesuaikan absen, nama Lengkap Bulan adalah Putri Bulan purnama, sedangkan elang adalah Ananda Erlangga martorion.

"Bukannya dia emang udah gila ya?" gumam Bulan lalu memasuki ruangannya.

-----

Kertas Ulangan dibagikan membuat banyak jantung berdetak kencang tak seperti biasanya, termasuk jantung Bulan.

Seperti biasanya Bulan merapalkan berbagai Doa sebelum mengerjakan kertas ulangannya.

Bulan menatap pengawas hari ini. "Yah, Bu tida."
Bulan mengembuskan napas pasrah.

Jujur saja dia tidak terlalu menyukai Bu tida sebagai pengawas. Kenapa? Karena beliau kurang tegas kalau ada yang menyontek Buku atau Google bahkan beliau sering meninggalkan ruangan.

Bulan menatap sekeliling dan benar saja banyak yang menyontek diam-diam dan ada pula yang secara terang-terangan.

Sejujurnya dia ingin mengadu tapi percuma. Nanti bakalan dimusuhin lagian kalo pengawasnya kurang tegas ya percuma paling-paling bakalan dikacangin, dia pernah mengalaminya soalnya.

Dia memilih mengabaikan sekitar dan fokus pada dirinya sendiri.

Dia sangat anti menyontek saat ulangan sekalipun pada pelajaran yang dia tidak dia kuasai.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Jun 25, 2022 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

Eagle's MoonTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang