Wanita itu sungguh cantik. Saat ia melintasi jalanan ini, banyak mata yang melirik. Terutama aku yang pertama jatuh hati. Wanita itu benar - benar mencuri hati. Aku ingin mengenal wanita ini "ucapku dalam hati." Sehingganya, aku mengikutinya saat ia kembali. Ternyata rumahnya tak jauh dari tempat yang tadi. Di perjalanan aku melihat dia begitu ramah dan baik hati. Sepanjang ia berjalan kaki, orang - orang menyapa dia dengan sebutan "Cantik" Yang ternyata itu merupakan namanya wanita ini. Saat aku hendak kembali. Aku melihat seorang pria sedang bersembunyi.
Astaga! sepertinya wanita itu dibuntuti Untuk itu aku mencoba menghalangi dan menanyai pria yang membuntuti "apa yang kamu inginkan dari wanita tadi?" Dengan wajah yang sangat pucat dia menjawab "berhati hhatilah dengan wanita cantik itu. Dia selalu mencuri hati!" Aku hanya bisa membalasnya dengan senyuman. Namun senyumanku berubah menjadi kengerian, setelah pria itu membuka bajunya. Dan disitu aku paham bahwa wanita itu memang pencuri hatinya.
----------------------------------------------
Koment Next untuk dilanjutin.
KAMU SEDANG MEMBACA
Cerita Horor | Pencuri Hati
Mistero / Thrillersetiap kecantikan memiliki rahasianya masing - masing