12. Apa Keadilan Sejati menurutmu?

2.5K 296 10
                                    

A/N: Sebelum membaca, aku mau memberi beberapa emm ..., konfirmasi? Nah, sebut aja gitu.

Pertama, setiap misi di dunia lain tidak akan berlangsung terlalu lama, aku gak berniat untuk mengeksplorasi berbagai dunia dalam waktu lama.

Selain itu, ada batasan bab di wp yang hanya mencapai 200 bab dalam satu novel. Itu agak menyusahkan, apalagi untuk cerita jangka panjang seperti Dimensional Chat Group ini.

Jadi, sebagai jalan pintas, aku bakal potong beberapa bagian yang tidak perlu, membuat setiap arc di masing-masing dunia berbeda hanya butuh beberapa bab, yah sekitar 5-15? Tergantung di dunia mana itu dan seberapa sulit misi itu dilakukan.

Intinya dari ini adalah, aku hanya akan menulis beberapa bab penting, dan lebih sedikit tentang filler yang gak perlu.

Selain itu, arc di dunia asal akak sedikit diperpanjang, karena disana ada beberapa verse yang menjadi satu.

Untuk lebih jelasnya, aku mungkin akan buat bab tersendiri dan/atau gabungin di bab pemberitahuan yang paling atas tentang dunia apa saja yang ada di dunia asal.

Nah, kedua; mungkin ini gak terlalu penting—tidak, tapi ini sangat penting!!

Vote, komen, dan share cerita ini untuk mendukung Author! Tinggalkan beberapa kritik dan saran, serta koreksi Author jika ada beberapa typo atau kalimat yang tidak harus ditulis di beberapa bagian.

Oke, cukup sampai disitu, silahkan nikmati bab ini~

*******

Keadilan Sejati—itulah yang selama ini dicari oleh gadis bernama Alise Lovell.

Sejak kecil, Alise sudah memiliki keinginan yang kuat untuk menemukan arti keadilan yang sebenarnya.

Dalam misinya untuk mencapai tujuan tersebut, dia terbukti cukup gigih dan bertekad karena dia tidak hanya mendedikasikan beberapa tahun hidupnya untuk itu, tetapi terus melakukannya bahkan ketika para Dewa mengejeknya dan tidak menyerah bahkan ketika dia tersesat dan tidak tahu harus berbuat apa.

Pada akhirnya, dia sampai pada kesimpulan bahwa setiap orang memiliki gagasan mereka sendiri tentang keadilan, dan karena itu tidak ada yang namanya "Keadilan Sejati" yang sebenarnya.

"Apa itu keadilan menurutku?" Izumi menoleh untuk menatap Alise di belakangnya, memegang dagunya dengan ekspresi berpikir.

"Sejujurnya aku tidak terlalu mengerti. Tapi, bagiku keadilan adalah sesuatu yang tidak bergantung pada kebaikan atau kejahatan."

"Tidak bergantung pada kebaikan dan kejahatan ...?" Alise mengulangi kata-kata itu dengan pelan.

"Ya," Izumi mengangguk, "keadilan adalah saat kau tidak memihak siapapun. Tidak peduli apakah itu benar atau salah, kau akan berdiri di tengah keduanya, memutuskan tidak berdasarkan keberpihakan satu sisi."

Alise menggunakan sesuatu yang tidak bisa didengar oleh Izumi. Meski begitu, Izumi bisa merasa jika Alise sedang memikirkan kata-katanya barusan.

Setelah beberapa saat berpikir, Alise mendongak saat dia menatap Izumi sambil menyipitkan matanya, "Lalu, misalnya jika ada orang yang mencuri makanan, tapi makanan itu untuk dibagikan kepada orang-orang miskin yang kelaparan. Apakah orang itu melakukan kejahatan atau kebaikan?"

Anime: Dimensional Chat Group Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang