Ingin menyangkalnya namun betul adanya
Ingin diungkapkan namun takut berakhir jadinya
Rasa tidak pernah tahu pada siapa dia akan jatuh
Tidak juga tahu pada siapa pula dia akan berlabuhBicara soal rasa memang tidak pernah ada habisnya
Daksanya memaksa ingin dekat tanpa jarak
Tapi hatinya menolak karena takut retak
Dan yang terjadi hanya angan yang terus melanglang buanaRasa yang tumbuh diantara persahabatan memang merumitkan
Disaat ingin menunjukkan ternyata dia menyukai orang lain
Ingin mengakhiri rasa yang tercipta
Namun seolah semesta memaksa agar selalu bersamaAku tidak menuntut rasaku tersampaikan
Atau mungkin mengharapkan balasan cepat
Aku hanya ingin tidak ada rasa yang tercipta
Karena jika itu terungkap persahabatan kita akan tamat—Ansyln—

KAMU SEDANG MEMBACA
Lingkup Gelap
PuisiHanya berisi kumpulan kata yang tidak beraturan🤖 Kuajak kalian merasakan bagaimana indahnya merajut luka dengan nyata. Berdiam tenang dengan keras kepala dan cinta yang semu. Bagaimana? Tertarikkah dengan duniaku? DILARANG KERAS MENJIPLAK🤪