By: Erwin Jallaludinrumi
Kawan...
Coba kau tengok hutan tak lagi lebat
Jerit tangis pilu margasatwa
Kehilangan rumahnya
Pipit kehilangan sarangnya
Anggang kehilangan anaknya
Di lubang-lubang pohon yang kini tumbang
Hutan-hutan kini gundul
Tanahnya gersang
Kering kerontangHutan Borneo paru-paru dunia
Kini hanya tinggal cerita
Berganti nestapa tiada tara
Borneo menggantang bencana
Gunung-gunung rata tak berupa
Berganti lubang-lubang menganga
Membawa berjuta prahaharaTanah Borneo
Tanah nenek moyang kini merana
Hany atersisa tangis nestapa
Tanah Borneo menggantang bencana
Serakah manusia menuai celaka
Bencana demi bencana
Datang melanda
Tiada tersisisa
Kecuali tangis dan air mataPenghijauan Jaro, 14 Januari 2021
KAMU SEDANG MEMBACA
LUKA
Poetry🌹Jangan Lupa Follow ya sobat🙏🌹 💐🌾Vote juga yaaa👍👍👍🌾💐 Luka adalah sebuah buku kumpulan puisi. Sebuah ungkapan hati, memotret kehidupan dalam jalinan aksara bersenyawa dengan rasa, membentuk frasa menelusup ke dalam jiwa-jiwa hampa, berderai...