alur 5 : PERBANYAK BERSHOLAWAT

12 11 0
                                    

Puspita disarankan perbanyak sholawat oleh teman-temannya, Jika ingin Berjumpa dengan Nabi Muhammad.

Sholawat sama hal nya dengan ibadah, Banyak sekali manfaat Sholawat diantara nya :

●Membuka pintu Rezeki.
●Allah Memberkahi & Meridhoi Orang Yg Senantiasa Bersholawat.
●Dimudahkan Semua Segala Urusan Di dunia.
●Mendapatkan Syafaat Di akhirat Kelak.
●Seluruh Hajat nya Terkabul.
●Dicintai Allah & Nabi Muhammad
●Mendapatkan kebaikan
●Berjumpa dengan Nabi Muhammad didalam mimpi & Diakhirat nanti.
●Dihapus dari segala dosa.

Serta masih banyak lagi faedah-faedah keberkahan Sholawat.
Didalam Alquran sudah dijelaskan tentang sholawat ini, diantaranya

Qs. Al-Ahzab ayat 56 :

اِنَّ اللّٰهَ وَمَلٰٓٮِٕكَتَهٗ يُصَلُّوۡنَ عَلَى النَّبِىِّ ؕ يٰۤـاَيُّهَا الَّذِيۡنَ اٰمَنُوۡا صَلُّوۡا عَلَيۡهِ وَسَلِّمُوۡا تَسۡلِيۡمًا‏

Artinya : Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman! Bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya.

Terkadang aneh sekali dengan orang yang selalu saja membid'ah-bid'ah kan sholawat.

Padahal didalam Alquran juga tertera Bersholawat lah untuk Nabi Muhammad dan ucapkan lah salam dengan penuh penghormatan kepadanya!

Semakin rindu dengan Nabi Muhammad, semakin dekat karunia Tuhan untuk mempertemukan Hamba-Nya dengan Kekasih selagi ada perjuangan melakukan kebaikan.

Satu, yg perlu diketahui! Jangan pernah menyakiti hati orang lain, Semua berasal dari hati!

Hati ibarat cermin, Jika hati itu kotor maka akan gelap dengan noda.
Tetapi, jika hati itu bersih makan akan terang dan bercahaya cerah. Maka akan mudah bagi nya mendapatkan karunia Tuhan dan dipertemukan nya dengan Nabi Muhammad Saw Didalam mimpi.

Bahkan banyak sekali diantara umat yg memandang seorang pendosa serta ahli maksiat sebelah mata! Dan salah kaprah dalam membenci.

Perihal membenci, Jika benci perilaku dan perbuatan seseorang sewajar nya saja jangan terlalu berlebihan, serta jangan membenci pelaku nya.

Kita tak tahu bagaimana cara Allah memberikan orang tersebut hidayah dan menjadi Hamba yg dicintai oleh-Nya. Sedangkan tanpa disadari diri kita sendiri yg menjudge kesalahan orang lain tanpa menasehati nya apakah berhak memperlakukan orang lain seperti itu dihadapan Allah?!

Ketika seorang pendosa Berjumpa dengan Nabi Muhammad didalam mimpi nya dan menceritakan perihal yg dialami nya itu.

Lalu orang yg mendengarkan cerita tersebut tidak percaya dan langsung mengejek serta memperolok-olok nya seakan akan yg bermimpi itu sangat tidak pantas Berjumpa dengan Nabi Muhammad karena kesalahan
dan dosa - dosa nya.

Sehingga suatu saat, yg bermimpi tersebut Mendapatkan hidayah lalu hijrah dan bertaubat. Sedangkan yg memperolok-olok nya? Dia hanya menahan malu karena ucapan nya itu.

Banyak orang-orang yg berpikiran seperti itu, sehingga hanya orang ahli ibadah dan orang alim saja yg Berjumpa dengan Nabi Muhammad.

Padahal siapapun bisa bertemu dengan Nabi Muhammad didalam mimpinya, karena karunia Tuhan yg diberikan oleh Hamba Hamba-Nya.

Harus nya penyakit hati didalam diri manusia, dihilangkan! Agar tidak berburuk sangka kepada siapapun.

Jangan lupa Bersholawat

-اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلٰى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلٰى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ

KERINDUAN UMAT NABI MUHAMMAD DI AKHIR ZAMAN (ØŇ GØING)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang