Semesta
Sekolah ternama yang mempunyai enam most wanted mereka dikenal karena paras dan ciri khas mereka masing- masing. Mereka selalu menjadi pusat perhatian dengan daya tarik yang mereka miliki.
Sea, alis tebal yang selalu menukik tajam mengintimidasi siapapun yang bertatapan dengannya, Sea artinya laut tetapi pemilik nama ini membenci lautan, takut dengan sesuatu didalamnya.
GIOVANO SEA ALKATARA
"Kebahagian dan luka di rasakan masing- masing, jika tak mau dipinjam telinganya maka diamlah."
Gahara, yang kerap disapa Gaga ini seperti perwujudan pangeran dari negri dongeng. Kaya raya, berkarisma, tampan, dan brilian. Pangeran drama adalah julukannya, si ulung dalam menyembunyikan rasa.
ARSHAKA LANGIT GAHARA
"Lepaskan jika payung yang kau genggam dan kau anggap pelindung ternyata hanya beban semata."
Geo, lelaki penyuka barang- barang berbau antik, menerka- nerka masalalu dari barang- barang itu. Pengenang paling handal adalah Geo, ia bahkan mempunyai ribuan waktu yang telah lapuk.
GEO LANDRA AZALIEL
"Masa lalu nggak boleh dilupain gitu aja, mereka akan menjadi bahan pelajaran untuk masa depan. Kuncinya lo harus berdamai dulu sama mereka."
Tirta, Dirga. Air dan udara, penyejuk suasana dengan berbagai tingkah dan perkelahiannya, sejatinya mereka berdua adalah satu. Seperti kata orang "Raga boleh jauh, tetapi batin kan selalu terikat."
TIRTA WIGASTARA SHANKARA
"Seperti zat kimia kehidupan juga bermacam- macam rasa dan warna."
DIRGA EVESTARA SHANKARA
"Jangan terlalu monoton, sesekali tumpahkan warna cerah pada lembaran yang sudah terlanjur gelap."
Akar selalu mencengkram tanah dengan kuat agar pohon tak mudah tumbang, seperti itu pula Akarsana hidup menahan raganya agar tetap kuat meski jiwanya seperti kaca pecah.
AKARSANA SASTRA BIRAWA
"Imajinasiku terlalu banyak kesan suram, namun aku tak pernah membencinya. Karena aku yang hidup di dalamnya."
Peraturan yang sudah dijalankan selama lima tahun di Semesta membuat mereka seakan terbebas dari belenggu yang mengikat mereka sedari kecil.
Cerita sederhana tentang mereka, mereka yang memiliki macam- macam rasa. Terbelenggu di ruang gulitanya masing- masing, remaja hebat yang tak pernah mau menunjukan lukanya yang menganga.
Fase yang dianggap berat membuat mereka memaksa melangkah tertatih di jalan terjal. Bahu- bahu kokoh dengan jiwa yang rapuh adalah sebenar- benarnya diri mereka.
Kenali dan sayangi mereka
***
halloo, selamat datang dan selamat membaca para penikmat aksara...
aku blue, sebelumnya mohon maaf jika banyak kesilapan dalam tulisanku.
namun aku meminta untuk sayangi mereka, meraka terlalu payah jika harus kembali dibenci, aku menggambarkan mereka dalam kisah sederhana yang harap- harap tak membosankan bagi kalian. sekian dari aku, semoga kita bisa menjemput akhir yang baik untuk mereka.
KAMU SEDANG MEMBACA
Semesta dan Rahasia
Teen Fiction"Kenali mereka yang terluka." Bukannya bersenang- senang menikmati masa remaja, mereka seakan tak diberi kesempatan. Dipaksa mengerti keadaan dan menerima gebrakan takdir tak mengenakan. Mereka, 6 remaja dengan dekap luka dihati masing- masing. Sali...