Pada zaman dinosaurus, sebuah meteor besar menghantam bumi dan menciptakan sebuah celah antara dunia manusia dan dunia naga tempur. Naga Hitam pun lahir dan bersiap membawa kehancuran bagi dunia manusia dan dunia naga tempur. Namun empat dewa naga berhasil mencegahnya dan menyegel Naga Hitam dengan empat senjata pusaka dewa dan mengunci dirinya di sebuah pagoda yang bernama Pagoda Naga Hitam.
Sepuluh tahun yang lalu Naga Hitam berhasil di segel kembali oleh lima anak berserta enam Naga kecilnya.
Anak-anak itu disebut Prajurit Naga. Sebuah pasukan yang dimana manusia dan Naga Tempur saling bertarung demi menjaga perdamaian dunia manusia dan dunia Naga tempur. Mereka bersama naga kecilnya berhasil menjalankan misi itu dan membawa kedamaian untuk sementara waktu.
Tiga tahun Paska penyegelan Naga Hitam. Dunia Naga Tempur kembali dirundung masalah dengan kabar akan bangkitnya lagi Sang Naga Kegelapan itu.
Kini tugas itu sudah beralih ke generasi baru Prajurit Naga. Aku kebetulan terpilih untuk menjalankan tugas itu.
Perkenalkan namaku Lieh Zhan, akrab dipanggil Lieh. Usiaku menginjak tiga belas tahun dan baru memasuki jenjang sekolah menengah. Hobiku bermain game, bersenang-senang dan apapun yang membuatku bahagia. Tapi bukan berarti aku pecandu alkohol apalagi obat-obatan terlarang. Tidak.... aku ini anak baik-baik loh. Gak percaya? Tanyakan saja sama ibuku, hehehe.
Seperti yang kujelaskan tadi. Aku sangat hobi bermain game, entah game online atau offline semua kumainkan. Apalagi kalau di ajak sepupuku Tian Lo. Hmm, bisa sehari suntuk aku bermain sampai-sampai dimarahi ibu akibat bangun kesiangan.
By the way mungkin sebagian dari kalian sudah mengenal Tian Lo—sepupuku. Ya, dia top gamer terbaik di Cina. Pernah ikut turnamen nasional walau akhirnya berujung kekalahan. Tapi baginya, menang ataupun kalah itu sudah menjadi tabiat setiap permainan. Jadi ia tidak keberatan sama sekali untuk kalah.
Selain seorang gamer, Tian Lo cukup memberi banyak inspirasi di kehidupanku. Apalagi aku memiliki sisi kehidupan yang cukup kelam. Dia bisa menjadi seorang Kakak yang begitu perhatian dan memberi banyak wejangan, terutama dalam menjalankan hidup dengan bersahaja. Pokoknya dia the best friends, gak pernah tergantikan.
Baiklah. Kita akan langsung ke inti cerita ini. Toh, aku tidak berniat menceritakan kehidupan Tian Lo, juga bukan soal game, apalagi kisah broken home. Ini adalah kisahku dan kisah teman-temanku, Para Prajurit Naga. Berpetualang bersama, melewati tantangan dan rintangan sebagai seorang sahabat.
Semua bermula saat malam itu. Malam panjang yang menuntunku memulai petualangan ini.
KAMU SEDANG MEMBACA
Dunia Naga Tempur
Fiksi Penggemar(Cerita ini diadaptasi dari serial kartun Dragon Warrior) Tiga tahun paska penyegelan Naga Hitam. Dunia Naga Tempur kembali dirundung masalah. Kali ini generasi baru Prajurit Tempur yang akan mengatasi masalah itu dan membawa kembali kedamaian di Du...