Lu Yan bermimpi tentang sesuatu yang panjang.
Dalam mimpinya, dia secara tidak sengaja mengalami kecelakaan mobil dan berpartisipasi dalam permainan pelarian tanpa akhir untuk kehidupan baru.
Setelah melewati banyak kesulitan, dia mendapatkan sebuah buku dan kemudian menjadi umpan meriam dengan nama yang sama di dalam buku tersebut.
Setelah berubah identitas. Dia mengalami kehidupan yang sepenuhnya berbeda dari kehidupan sekarang.
Dia menjadi seorang artis, membintangi film, dan mengikuti beberapa variety show. Diantaranya variety show yang membuat namanya melejit, bernama 'Genius with High IQ'.
Dia bahkan menjalin hubungan percintaan dengan seorang aktor terkenal dari keluarga bangsawan, yang dalam mimpinya, aktor tersebut sebenarnya sudah mengenalnya sejak dalam permainan hidup mati.
Mereka berdua menikah dan melakukan perjalanan keliling dunia bersama.
Isi mimpi itu terasa sangat nyata, hingga membuatnya berpikir bahwa semua itu adalah pengalaman sejati, bukan hanya sebuah mimpi.
Jam weker di sebelahnya masih berbunyi. Lu Yan menatap langit-langit dengan tatapan kosong sejenak, baru kemudian mengulurkan tangannya untuk mematikan jam weker.
Ponselnya bergetar sedikit. Dia meraihnya dari bawah bantal dan membaca pesan yang dikirimkan oleh teman sekamarnya, Zhou Chengzhi.
[A Yan, kali ini rekomendasi dosen untuk masuk S2 juga tidak berguna. Dosen mata kuliah ini benar-benar gila. Katanya ketidakhadiran satu kali saja langsung sama dengan tidak lulus. Kamu segera datang. Mungkin kalau kamu datang sekarang dia hanya catat kamu terlambat]
Lu Yan sekarang adalah mahasiswa tahun keempat, karena sebelumnya telah mempublikasikan sebuah makalah ilmiah yang mengejutkan di dunia akademis. Dia menciptakan gelombang besar sehingga langsung diterima sebagai mahasiswa S2 di Universitas Peking selama tahun ketiga. Orang berbakat selalu bersifat sombong, dan Lu Yan tidak terkecuali.
Mengenai mata kuliah khusus, menurut pandangannya, mata kuliah khusus setara dengan hal yang sangat mudah. Baginya, menghadiri mata kuliah khusus sama saja dengan membuang-buang waktunya. Jadi biasanya kecuali jika dia merasa moodnya baik, dia akan pergi ke kelas. Di waktu lain, dia lebih suka fokus pada urusannya sendiri.
Lu Yan terkenal di sekolah, dan para guru tahu tentang kehebatannya, jadi mereka lebih cenderung mengabaikannya.
Selama nilai ujian akhirnya mencapai 90 poin atau lebih, para guru tidak akan membuatnya tidak lulus.
Dan dia belum pernah gagal. Setiap kali ujian, dia selalu mendapatkan nilai 95 atau lebih.
Namun, melihat pesan yang baru saja dikirimkan oleh Zhou Chengzhi, sepertinya guru mata kuliah khusus ini akan menjadi sebuah kejutan.
Pada dasarnya, di tahun keempat hampir tidak ada mata kuliah lagi, dan Lu Yan hanya memiliki satu mata kuliah untuk dihadiri di semester ini. Dia tidak begitu mengerti mengapa guru ini mengajaknya ke kelas, padahal dia sudah mendapatkan rekomendasi pascasarjana di Universitas Peking.
[Lu Yan adalah ayahmu: Mengerti, aku akan datang sekarang]
Lu Yan turun dari tempat tidur, membersihkan diri sedikit, dan membawa bukunya perlahan-lahan berjalan menuju ruang kuliah.
Ketika dia sampai di kelas, mata kuliah pertama sudah selesai.
Di atas panggung berdiri seorang pria. Pria itu mengenakan kemeja putih sederhana, kedua tangannya bertumpu di atas meja. Dia menunduk melihat buku di atas mejanya.
Dia mengenakan sepasang kacamata dengan bingkai perak tipis, rantai kacamata yang sama warnanya tenang menggantung di kedua sisi pipi wajahnya. Sinar matahari dari luar ruangan masuk melalui jendela, memantulkan cahaya yang gemilang.
KAMU SEDANG MEMBACA
After Participating in a High IQ Variety Show, I Became Popular (BL)
RomanceNovel Terjemahan Judul Asli: 参加高智商综艺后我爆红了 Author: Diao Diao Zi Total: 56 Chapter (52 Bab + 4 Ekstra) Setelah berhasil menyelesaikan permainan melarikan diri tak terbatas, Lu Yan terbangun dan menemukan dirinya tertransmigrasi ke dalam sebuah novel d...