5. Pengecut

6.6K 1.3K 812
                                    

pd penasaran kenapa leora yapping, dramatis, asbun kalo kakeknya aja ale :) dia juga kayak ikara mau bawel sama org yg menurut dia deket aja.




trs ada satuuuu, yang aku mau kalian notice.

leora itu oversharing :( dia jarang punya tempat buat cerita karena gapunya temen dr kecil. semua cerita tentang papahnya, hobinya, kesukaannya yang dia simpen dr lama akhirnya diceritaiin sm jeff karena baru pertama ngerasaiin ga sendirian.














5. Pengecut





Mimpi buruk Jeff tidak terjadi setiap malam, namun apa yang dia impikan pasti akan teringat.

Masih ingat bagaimana semua orang meneriakinya dengan tatapan membenci seakan Jeff manusia paling keji di dunia ini. Ketika tidak ada satu pun yang berusaha menolongnya.

Ketika tangannya bergetar dan bersimpuh darah, tetap tidak ada yang berusaha menolongnya atau mendekat untuk menanyakan keadaan.


Sejak saat itu Jeff merasa semua orang memandangnya sebagai monster. Bagaimana puluhan surat teror kematian datang seakan mengancam Jeff agar tidak melanjutkan hidup.




Ting!





Jeff terbangun dengan tubuh pegal. Dia langsung berbalik terlentang agar lengannya tidak sakit.



Leora : pagiii jeff

Leora : kamu lagi apa

Leora : aku kan di pasar

Leora : dompet aku ketinggalan di belanjaan ayam aku inget bgt

Leora : tapi kata bapanya ga :(

Leora : aku harus gimana ya jeff gaada ongkos pulang



Jeff memicingkan mata sambil membaca pesan yang dikirim 3 menit lalu. Ia kembali memejamkan mata dan membiarkan hpnya menyala.

Sementara Leora masih berdiri di samping pedagang ikan yang sedang menjuali pembeli. Sementara dia tidak bisa memprotes lagi karena saat bertanya yang pertama balasannya sudah sangat tidak ramah. Leora ingat sekali meletakkan dompet abu-abunya di meja saat membeli ikan.

Leora menghela napas khawatir, ia melihat sekitar dengan perasaan resah. Penjual ikan di sampingnya langsung mencibir.

"Makanya Neng jangan pelupa, jadi saya kan yang kena fitnah," celetuk penjual ikan. "Dib, lo coba ajak ngomong dah berdiri situ mulu dia dibilangin gue kaga maling."

"Mba, cari tempat lain cobaaa,"

Leora diam sambil menautkan kedua tangannya. Merasa semua orang menatapnya dengan tatapan mengintimidasi jadi dia tak punya nyali untuk bicara lagi.

Leora menoleh saat lengannya ditarik membuat dia tersentak. Namun seketika menghela napas lega melihat Jeff sudah muncul. "Di mana ninggalnya?"

Leora menunjuk ke arah penjual ikan. "Terakhir di situ inget aku, tadi aku liat dia ngasih kembalian pake receh yang ada stikernya kayak punya aku."

Leorà and The 20 Wishes ( AS 15 )Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang