-----
Katty P.O.V.:
Pagi ini aku mengucek mataku. Sepertinya ada yang berbeda pagi ini. Ah ya! Aku lupa kalau pagi ini aku akan study tour ke Bali.
"Gawat!" kataku langsung melesat ke kamar mandi.Setelah mandi, aku langsung mengambil tas koperku di samping tempat tidur. Di koper itu berisi bajuku selama 5 hari.
Aku turun menuju meja makan. Kakakku, kak Je menunggu di mobilnya. Aku mengecek jam tangan, masih pukul 06.00, masih ada waktu untuk sarapan. Ahkirnya aku makan dahulu.
Selesai makan, aku menuju ke garasi. Di sana, kak Je dan mobilnya menungguku.
"Lama!" kata kak Je langsung naik ke mobilnya.
"Maaf. Lagian kan di sana harus jam 07.00, ini masih jam 06.15," kataku yang juga masuk ke mobilnya kak Je.Di perjalanan menuju sekolah, aku hanya memainkan ponselku. Padahal, aku hanya membuka tutup aplikasi BBM.
Ada BBM dari Nathan. Yeah!
Nathan:
Morning, Kat. Aku udah tunggu di sekolah. Nanti kita satu tempat duduk lagi, ya!Katty Payne:
Siap, Nat. Di sekolah udah ada siapa aja?Tak lama setelah aku memBBMnya, Nathan membalasnya.
Nathan:
Ya banyaklah. Ayo cepet!Katty Payne:
Iya udah mau sampe. Bye!Tak lama, kak Je memarkirkan mobilnya di parkiran sekolahku. Aku langsung keluar dari mobilnya menggunakan jaket dan kupluk serta earphone yang terpasang di telingaku. Aku juga berpamitan dengan kak Je.
"Bye, kak!" kataku. "Iya. Hati - hati di jalan, ya. Ini aku tambahin uang, tapi dikit," kak Je menyelipkan uang di genggamanku. Aku tersenyum dan langsung menaruh uang tersebut di saku jaketku.Aku mencari Nathan. Dimana dia? Biasanya dia di kantin. Tapi, di kantin tidak ada. Ahkirnya kuputuskan memBBMnya.
Katty Payne:
Kamu dimana, Nat?Nathan:
Di lapangan sepak bola. Cepat ke sini!Aku menghampirinya di lapangan sepak bola. Ia sedang berbincang dengan Marcell dan Bhita, pacar Marcell.
"Hai!" ucapku ketika berhadapan dengan mereka. "Hai juga," kata mereka berbarengan.Sewaktu aku ingin mengucapkan kata selanjutnya, bel berbunyi. Artinya, saatnya untuk berkumpul di lapangan.
"Pagi anak anak! Silahkan pilih pasangan berdua atau bertiga! Lalu segera ke tempat bis! Kita akan berdoa di sana," ucap Mr. Raya.Nathan menggenggam tanganku. Mungkin pipiku sekarang sedang merah karena tanganku digenggam oleh Nathan.
Banyak perempuan - perempuan di sana melirik sinis kepadaku. Aku hanya tersenyum tipis membalasnya.
Aku dan Nathan ke sana membawa koper masing - masing. Koperku sangat berat, entah bagaimana dengan koper Nathan.
Nathan P.O.V.:
Aku diam saja dari tadi. Aku ajak ngobrol Katty aja ya?
"Kat," kata Nathan pelan. "Apa?" tanya Katty. "Nggak papa. Sepi aja," kataku. Dia hanya tersenyum.Jujur, aku menyukai Katty. Senyumnya sangat manis. Mungkin mamanya sewaktu hamil Katty ia makan gula terlalu banyak.
"Mari kita berdoa," ucap guruku. Entah siapapun itu.
Saat berdoa, aku hanya menatap wajah Katty. Ia sangat unyu dan manis. Senyumnya bagaikan malaikat yang menenangkan.
Katty saat berdoa manis! Dia diam saja sambil memejamkan matanya.
Katty menatapku. Aku tersenyum padanya. "Ada apa, Kat?" tanyaku. Setelah itu doa usai. "Ayo cepet masuk aja. Aku pingin duduk di tengah," kata Katty. Dia menggeret tanganku. Halus sekali tangannya.
Setelah mendapat tempat duduk yang nyaman, Katty langsung duduk dan meletakkan tasnya. Ia duduk bersamaku.
Tiba - tiba saat bis baru berjalan, Katty menaruh kepalanya di pundakku.
"Kat. Kamu suka siapa?" tanyaku. Huh deg degan sekali. "Gak suka siapa - siapa," ucapnya singkat. Kini ia memainkan rambutku. Aku hanya mengangguk pelan.Katty P.O.V.:
Kenapa ya dia tanya kaya' gitu? Apa jangan - jangan dia suka aku? Jangan berfikir yang enggak - enggak, Katty!Nathan sedang mengantuk. Lucu sekali wajahnya ketika mengantuk. Ingin rasanya aku menyubit pipinya.
Sekian lama menahan, ahkirnya aku menyubit pipinya. "Kamu lucu, Nat!" kataku lalu tertawa. "Hey! Ini gak lucu!" kata Nathan.
Pipi Nathan memerah karena aku menyubitnya. Lucu sekali. Ia meringis kesakitan dan memegangi pipinya sedari tadi.
Nathan P.O.V.:
Aduh, cubitan Katty sakit banget. Sampe ada bekas merah. Dia gila, tapi cantik dan manis.Aku lihat, dia sedang menyetel lagu yang paling ia sukai, yaitu Carly Rae Jepsen - I Really Like You. Aku dengar juga, dia sedang menyanyi dengan suara kecil.
Aku heran kenapa dia suka lagu itu. Aneh. Tapi, aku bukan juga orang yang suka musik rock. Menurutku, musik rock terlalu seperti anak nakal. Tapi sebenarnya tidak semua anak yang suka rock nakal.
Aku suka musik beraliran pop saja. Lagu kesukaanku ada banyak sebenarnya. Tapi aku dari antara semua lagu yang kusukai, aku paling suka One Direction - Steal My Girl.
Katty tiba - tiba berteriak. "Aku jadi suka meme gara - gara Maddog!" katanya. Orang - orang yang berada di dekat kami tiba - tiba menoleh ke arah kami.
Aku hanya heran melihat polahnya. Aku langsung berkata, "Hssh, Kat. Kamu malu - maluin, tau gak?" kataku. "Hehehe, maaf," katanya. Setelah itu, kami bersenda gurau.
----
YOU ARE READING
Long Time
RandomAda seorang gadis cantik bernama Katty Argya. Banyak yang menyukainya, tetapi ia menyukai satu pria, yaitu Nathanael Putra. Nathanael Putra adalah pria tampan yang selalu sekelas dengannya. Nathan, ya itulah panggilan akrabnya. Ia sebenarnya punya s...