Tak Tergapai

78 6 6
                                    

Terlihat tapi tak tergapai. layaknya sebuah awan~ Itulah dirimu.

Mencintaimu adalah ketidak mungkinan mendapatkan kebahagiaan.
Mencintai orang yang tidak seharusnya di cintai itu kesalahan.

Banyak yang berkata cinta tidak pernah salah. Karena Cinta selalu benar.
Tapi bagaimana kalau yang aku cintai bukanlah orang yang tepat?

Apa aku bisa menyalahkan cinta yang telah salah berlabuh kepadamu? Atau menyalahkan kau yang telah muncul di kehidupanku?

Merusak hidup ku.
Merenggut kebahagiaanku.

Kehadiranmu adalah kesalahan! Kesalahan yang tidak pernah aku sesali!
Kau membuatku hancur tapi mengapa aku tetap mengenangmu?

____

Angin berhembus menyentuh wajah Aira dengan lembut. Seakan ingin mengeringkan bekas air mata yang masih tersisa.
Sepanjang perjalanan pulang tanpa bisa di bendung cairan bening itu meluncur dengan bebas membuat anak sungai di wajah cantik aira.

Menangis di tempat umum adalah hal yang sangat langka bahkan tidak pernah aira lakukan. Bukankah selama ini dia di kenal sebagai Ice Princess? Untuk orang orang yang mengenal aira menangis adalah hal yang mustahil. Tapi mereka lupa bukankah aira juga seorang wanita yang pada titik tertentu bisa melemah dan meluapkan kesedihan dengan menangis.

Seperti saat ini.

Edit : 4 November 2019

Empty RoomTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang