What if "Mereka ketemu hantu"
-Akashi Seijuurou-
Akashi gak percaya yang namanya hantu. Jadi jangan harap dia akan teriak "KYAAA" dan lari terbirit-birit saat ketemu hantu.
Dan mungkin malah hantunya yang lari ketakutan jika bertemu Akashi.Tapi ada 2 kemungkinan lain jika Akashi bertemu hantu:
1. Akashi akan menodongkan gunting saktinya ke arah si hantu
2. Akashi akan disantet hantunya karena ngajak ribut *authordikejarmassa*-Kageyama Tobio-
Kasusnya mirip-mirip dengan Akashi. Kemungkinan hantunya akan lari menghindari tatapan maut Kageyama.Kageyama akan berteriak "BOGE HANTU BOGE!!" Dan mengira bahwa si hantu adalah Hinata yang sedang menyamar.
-Kuroko Tetsuya-
Seperti biasanya. Gak manusia gak hantu, tetep aja gak dinotice. Entah karena hawa keberadaannya yang tipisnya kebangetan atau apa.Tapi yang pasti Kuroko tidak akan diganggu makhluk kasat mata. Karena Kuroko sendiri lebih kasat mata:')
*authordilemparguntingakashi*-Hinata Shouyou-
Kalau yang satu ini kasusnya lain lagi. Hinata akan siap siaga dimanapun tempatnya saat menjelang malam, sedang sendiri, atau ditempat gelap.Hinata bukan Akashi yang berani ngajak ribut tuh hantu. Jadi, kalau ketemu hantu.....
Ya kabur:')
-Midorima Shintarou-
Apa yang akan dilakukan Midorima tentu beda dengan yang lainnya. Anti maenstream!
Saat ketemu hantu, Midorima akan menceramahi tuh hantu"Kamu jadi hantu ngapain gentayangan nodayo? Bukannya aku peduli atau apa ya, tapi kamu harus nyadar diri nanodayo. Kamu udah mati gak pantes ada didunia ini nodayo. Seharusnya sewaktu hidup kau bawa lucky itemmu nanodayo--"
Tanpa Midorima sadari si hantu sudah pergi sambil menyesali kenapa dia bertemu Midorima
-Kuroo Tetsurou-
Kuroo Tetsurou seorang kapten dari sekelompok kucing asal Tokyo takut sama hantu? HAH ya takut lah broKuroo yang sebenernya antara takut dan ngeri sama hal yang berbau tak kasat mata harus sok berani. Ya kalau gak, image nya sebagai kapten bakal turun!!
Malu lah bro. Begitu-begitu Kuroo itu orang yang harga dirinya tinggi!! Setidaknya ia harus terlihat berani didepan anggota timnya!
Tapi kalau ketemu hantu beneran?
Lupakan soal image dan harga diri
Yang terpenting adalah
Selamatkan diri:')
-Kise Ryouta-
Bahkan Oikawa--yang notabenenya baru kenal dengan Kise-- pun tahu kalau makhluk kuning yang satu ini takut hantu.Kise suka paranoid sendiri sama yang berbau mistis. Kalau disuruh milih
Ia dengan lapang dada dan hati yang ikhlas lebih milih ditendang Kasamatsu--sang ketua yang antara kesal atau memang hobi menyiksa sang kouhai dengan tidak berperi kemanusiaannya-- *authormulaihiperbolis*
Dari pada Kise harus bertemu dengan hantu. Tapi...
Sayangnya ia malah bertemu dengan kumpulan hantu wanita yang sepertinya telah sepakat untuk berkomplot menyerang Kise--lebih tepatnya mengejar Kise diiringi teriakan fangirling yang malah terdengar mengerikan ditelinga Kise--
Rupanya Kise punya fangirl dari 2 dunia pemirsah
-Bokuto Koutarou-
Tidak beda jauh dengan bro nya Kuroo Tetsurou, Bokuto juga takut dengan hantu tapi mencoba terlihat berani dan cool.Hanya saja, Akaashi sang kouhai sekaligus setter dan wakil kapten ini tahu benar soal sang kapten. Ia hanya menghela napas melihat kaptennya nyengir kuda setelah mengatakan "aku tidak takut hantu HEY HEY HEY!!"
Akaashi sebagai kouhai yang baik dan tidak sombong berdoa semoga Bokuto dipertemukan dengan hantu beneran:)
Dan ternyata doa nya terkabulkan pemirsa. Bokuto tiba-tiba diam mematung, ia melihat bayangan hitam dibelakang anggota timnya yang membuat Bokuto sukses lari terbirit-birit ke luar gym sambil berteriak "AKAAASHHIIII"
-Aomine Daiki-
Aomine masih sejenis dengan Kise, ia takut hantu dan akan berteriak histeris saat bertemu hantu.Aomine akan melempar semua benda yang ada disekitarnya kearah si hantu termasuk majalah mai-chan nya.
Masa bodo rumah berantakan. Yang penting harus selamat.
-Kozume Kenma-
Kenma mah orangnya masa bodo. Mau ketemu hantu kek, banci kek. Kenma mah lempeng aja. Ia lebih peduli sama game nya'Masa iya udah cape-cape lawan monster harus kalah karena ada yang ganggu?' Gitu pikirnya
Kalau Kuroko yang gak dinotice hantunya, ini mah kebalikannya...
Si hantu yang gak dinotice
Nah tu, kerasa kan gimana rasanya gak dinotis?! *authormulaibaper*
-Murasakibara Atsushi-
Mura sejenis sama Kenma. Ia mah masa bodo sekalipun ada hantu yang muncul dihadapannya.Mura punya 3 prinsip :
1. Makan
2. Kenyang
3. TidurDengan begitu hidup pun tenang. Kurang lebih begitu menurutnya.
Dan kalau ada hantu, dia bakal bergegas ngambilin semua cemilannya dan disimpan dipelukannya sambil men deathglare si hantu. Karena Mura pikir, si hantu datang ingin mengambil cemilannya.
-Oikawa Tooru-
Oikawa gak takut sama hantu. Karena menurutnya tidak ada yang lebih menyeramkan dari Iwaizumi.Jadi kalau ketemu hantu, Oikawa lempeng aja. Kadang di say hi sama dia
Malah kadang dikedipin terus dikasih kissbye sampai membuat si hantunya merinding disko.
-Kagami Taiga-
Kagami masih sejenis dengan Aomine. Ia bakal berteriak histeris kalau ketemu hantu.Pernah si hantu datang pas Kagami lagi masak, tadinya Kagami mau teriak terus pingsan aja. Tapi karena sayang sama makanannya, eh ditawarin aja tuh hantu buat makan.
"Eh hantu apa kabar? Mau makan? Kebetulan saya lagi masak. Tunggu aja dimeja makan nanti saya hidangkan" begitu katanya sambil senyum dengan terpaksa.
Dan si hantu pun pergi karena ngira kalau Kagami udah gak waras ngajak hantu makan bareng.
-Tsukishima Kei-
Kalau Tsukishima ketemu hantu, tuh hantu bakal difoto, dicetak, trus dimasuki ke album. Buat kenang-kenangan katanya. Soalnya siapa tahu kan mereka gak akan ketemu lagi.Dan menurutnya tidak ada yang lebih menyeramkan dari senyum maut sang raja aka Kageyama Tobio.
.
.
.
.
.The End
Duh cape juga yak bikin yang gini.
Dan terimakasih buat yang udah ngasih saran:)
KAMU SEDANG MEMBACA
HQ KNB Kegajean Sosmed
أدب الهواةCerita kehidupan (?) Chara Kuroko no Basuke & Haikyuu!! WelcomexD __________ Kuroko no Basuke milik Fujimaki Tadatoshi Sensei Haikyuu milik Furudate Haruichi Sensei Cerita murni karya Saya:) __________ Credit semua gambar yang ada di buku ini (terma...