Prakata

40 4 1
                                    

Tidak lengkap jika sebuah buku tidak mempunyai prakata. Walaupun kalian mungkin berpikir ini hanya sebuah media online. Prakata ini akan mengawali cerita ini. Cerita yang saya adaptasi dari cerita pendek yang saya buat di blog, berjudul sama. Cerita ini juga mewakili cerita hidup saya setahun, dua tahun, entah beberapa tahun belakangan.

Buku ini mengangkat tema cerita tentang seorang laki-laki di sebuah SMP, bernama Syarif. Hidupnya terlihat sangat biasa untuk bisa menimbulkan sebuah konflik untuk dirinya. Hingga suatu hari dia melihat sebuah senyum. Senyum seorang perempuan.

Buku ini saya persembahkan untuk diri saya sendiri, dan seseorang disana.

Terima kasih untuk semua teman-teman yang sudah masuk dalam duniaku, menjadi bagian dari kisah ini.

Terlalu panjang. Mari kita mulai.

TeddyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang