TENTANG HIDUP (MENANTI TAKDIR)

197 6 0
                                    

pergi saja
tak usah kau ikuti aku
aku masih ingin disini,
menunggu

bukankah keabadian adalah menunggu

tak usah kau cemas
jiwaku hanya sedikit meranggas

percayalah
semuanya akan baik-baik saja
DIA tahu itu

sudah kupinta apa mauku
lewat canda kecilku shubuh tadi

pergi saja
jemput takdirmu sendiri

namun
jika masih saja kau jumpai bayanganku disana
bersabar saja

biarkan DIA yg mengatur
mungkin saja kau dan aku masih bisa bersama

ya,
mungkin saja

***  

FOR REMEMBERTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang