1. Penulisan Kata Ganti (ku-, kau-, -ku, -mu, dan -nya) Berdasarkan EYD.

32.2K 240 40
                                    

Mentoring oleh Bellezza05

Aku tidak mau menyebut kalian murid. Karena nyatanya kita memang tengah sama-sama belajar. Jadi...

Hai teman-teman seperjuanganku.

Hari ini adalah jadwalku mengajar, aku harap kalian dapat memahami materi yang nanti kusampaikan. Tapi sebelumnya, aku mau bilang kalau aku tidak mau ada kesan killer atau alay dalam caraku mengajar. Mungkin ada beberapa candaanku yang menggelikan atau bahkan garing dalam contoh pada materi yang akan kusampaikan. Tapi sungguh, itu cuma semata-mata untuk menghindari suasana kaku. Belajar terlalu serius juga tidak menyenangkan, bukan?

Jadi harap memaklumi ya.

Oke, berikut judul besar yang mengikuti materi pembelajaran kita pagi ini.

PENULISAN KATA GANTI (KU-, KAU-, -KU, -MU, DAN -NYA) BERDASARKAN EYD ▪

Berikut ini adalah cara penulisan Kata Ganti ku-, kau-, -ku, -mu, dan -nya yang benar sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan Republik Indonesia No. 46 Tahun 2009 tentang Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Yang Disempurnakan:

1. Kata ganti ku- dan kau- ditulis serangkai dengan kata yang mengikutinya.

Contoh untuk penulisan kata ganti ku- dan kau-:
- Semakin kukejar.
- Semakin kaukabur.

Tak pernah letih... mendapatkanmu... uwo uwo... yeye lalalala 🎤

EKHEM! Oke, next...

2. Kata ganti -ku, -mu, dan -nya ditulis serangkai dengan kata yang mendahuluinya.

Contoh untuk penulisan kata ganti -ku, -mu dan -nya:
- Aku tahu kau membenciku.
- Dan mencintainya.
- Namun... entah kenapa, aku tetap tidak bisa melupakanmu.

Catatan
Kata-kata ganti itu (-ku, -mu, dan -nya) dirangkaikan dengan tanda hubung (-) apabila digabung dengan bentuk yang berupa singkatan atau kata yang diawali dengan huruf kapital.

Misalnya :
- SMA-ku.
- KTP-mu.
- STNK-nya.

Untuk materi Penulisan Kata Ganti (-ku, -mu, dan -nya) ini sudah selesai. Jika ada yang tidak dimengerti mengenai materi yang sudah kusampaikan, silakan bertanya. Dan aku akan mengusahakan untuk merespon cepat.

Q & A :


Q : Kalau seperti kata 'untukku', itu pakai tanda penghubung (-) juga, Elle? Atau dihapus?

A : 'untukku' tidak perlu dipakai tanda penghubung (-) karena bukan singkatan.

Q : Untuk ku- dan kau- yang ditulis serangkai dengan kata yang mengikuti, itu apa berlaku untuk semua jenis kata?

A : Tidak semua, ku- dan kau- ditulis serangkai apabila kata yang mengikutinya adalah kata kerja. Contoh: Kusentuh ✔

Q : Kalau untuk kata 'kaupergi' juga digabung berarti?

A : Iya, karena 'pergi' kata kerja.

S :

S : Kak Elle, menurutku materinya ada yang kurang deh. Tapi ini bukan kata ganti aja sih Kak, imbuhan masuk juga, yaitu penggunaan bahasa asing yang terpisah dari kata (termasuk kata ganti -ku, -mu dan -nya atau imbuhan) dengan menggunakan tanda hubung (-). Tapi mungkin ini masuknya materi lain sih.

Ingat! Kolom komentar juga terbuka lebar untuk kalian. Oke, sekian dan terima kasih.

 Oke, sekian dan terima kasih

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Ruang BelajarTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang