BULLY

2.7K 118 0
                                    

Pernahkah dijatuhkan dan dibully hingga terasa sesak di dada? Pasti pernah.
Pernahkah dicaci dan direndahkan hingga berbekas di hati? Pasti pernah.
Lalu, bagaimana sikap kita setelah mengalami hal pahit itu?
Akankah down? Galau, gundah, merana? Akankah hopeless dan putus asa?
.
“Dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir”. (QS. 12:87)
.
Wahai sholih/sholihah...
Sebaik-baik balas dendam adalah memperbaiki diri. Menjadikan bully-an dan cacian itu menjadi pecut yang memacu ghirah kita untuk menjadi lebih baik lagi. Bukannya membalasnya dengan keburukan pula, lalu apa bedanya kita sama mereka? .
.
Maka, jadilah yang berbeda...
Jadilah yang kuat, tegar, dan teguh dalam kebaikan. Tanam dengan kuat dalam hatimu, bahwa Allah senantiasa membersamaimu. Jangan gentar berbuat baik meski dijatuhkan berkali-kali. Karena disitulah kau akan menemukan betapa nikmatnya semakin dekat dengan-Nya...

^Syukron untuk readers yang selalu memberikan apresiasinya dengan memvote tulisan saya selama ini 😊
Jangan lupa follow akun IG author yah @muzdalifalubis^

Thanks ❤

Quote IslamiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang