Gue keluar dari kamar ketika mendengar suara bel yang dibunyikan oleh seseorang.
Sepertinya itu Donghyun, karena Donghyun tadi bilang mau ke rumah gue buat ngasih sesuatu.Saat gue membuka pintu depan rumah, ternyata benar yang membunyikan bel adalah Donghyun. Dia terlihat berdiri di depan pintu rumah gue dengan membawa tas belanja berwarna coklat dan berukuran sedang di tangan kanannya.
"Masuk" ucap gue mempersilahkan Donghyun untuk masuk ke dalam rumah.
"Mau ngasih apa?" tanya gue saat Donghyun sudah duduk di ruang tamu.
"Tadaaaa" ucap Donghyun sambil memperlihatkan baju yang Ia keluarkan dari tas belanja yang dibawanya.
Ternyata sebuah Jersey Baseball berwarna putih dengan tulisan Nexen berwarna merah tepat di depan dada.
"Baju couple buat nonton baseball nanti hari minggu" jelas Donghyun.
Gue menghela nafas panjang.
"Ini bukan baju couple namanya. Tapi baju pasaran. Bukan cuma kita yang pake, pasti banyak yang pake baju kayak gini"
"Gak apa-apa pasaran. Biar lebih afdol nontonnya"
Gue cuma manggut-manggut mendengar jawaban Donghyun. Tidak berniat membalasnya karena sedang tidak ingin berdebat.
Kalau difikir-fikir lagi memang nggak ada salahnya juga pake jersey baseball untuk nonton Baseball nanti. Itung-itung buat memberi support ke klub baseball favoritnya Donghyun.
Ya, Donghyun beberapa hari yang lalu bilang ke gue kalau dia beli 2 tiket buat nonton Baseball dari klub favoritnya dan ngajak gue buat nemenin dia.
Karena gue gak enak buat nolak ajakan Donghyun yang udah beli 2 tiket, akhirnya gue bilang mau nemenin dia nonton baseball.
Meskipun sebenarnya gue gak tau tentang baseball, seenggaknya gue bisa mencoba memahami kegemaran Donghyun.***
Setelah menjemput gue dan mengendarai mobil sekitar 40 menit akhirnya gue dan Donghyun tiba di stadion tempat dimana pertandingan baseball akan digelar.
Hari ini gue memakai Jersey Baseball yang Donghyun berikan ke gue, begitu pun Donghyun yang memakai baju yang sama persis seperti baju gue.
Setelah memarkir mobil, gue dan Donghyun berjalan memasuki stadion.
"Hyun liat doong" ucap gue saat berjalan di samping Donghyun sambil memegang sarung tangan baseball yang Donghyun bawa.
Donghyunpun memberikan sarung tangan baseball tersebut kepada gue.
"Buat apa bawa ini?" tanya gue pada Donghyun sambil mencoba memakainya di tangan kiri gue.
"Buat nangkap bola kalau Homerun" jawab Donghyun.
Gue mengangguk-anggukan kepala karena mengerti apa yang dimaksud oleh Donghyun.
Ini pertama kalinya gue menyentuh sarung tangan baseball secara langsung bahkan mencoba memakainya di tangan gue.
Gue memang tau baseball, gue bahkan pernah beberapa kali nonton film tentang baseball. Tapi gue gak pernah paham tentang baseball meskipun Donghyun sering kali menjelaskan peraturan-peraturan tentang baseball ke gue."Hyun, fotoin aku" ucap gue yang ingin mengabadikan momen pertama kalinya dalam hidup gue memakai sarung tangan baseball saat kami berjalan di koridor, sebelum memasuki area tempat penonton.
"Mana hpnya?" pinta Donghyun.
"Pake hp kamu aja"
Donghyunpun mengambil handphone dari saku celananya kemudian berjalan sedikit menjauh dari gue untuk mengambil foto.
KAMU SEDANG MEMBACA
Ma Boyfriend: Kim Donghyun
Fanfiction[IMAGINE KIM DONGHYUN AS BOYFRIEND] ◐﹏◑ ●﹏● ✔A.U ✔Non baku ✔Gak bermutu ✔Suka-suka aku