Karena jam kosong, Radhita memutuskan untuk duduk sambil mendengarkan musik dengan earphone warna hitam nya.
"Kei, Gepa mana?" Tanya Radhita saat melihat Keinara sendirian sambil bersihin papan tulis
"Nggak tau gue, tadi lari keluar tapi ngga bilang mau kemana" jelas Keinara
Radhita hanya mengangguk sebagai jawaban, tidak lama dia berdiri berniat ingin ke kantin karena bosan sedari tadi hanya mendengarkan musik.
"Gue mau ke kantin, anterin yuk?" Ajak Radhita
"Gue lagi piket, Rel. Sama kak Natha aja" kata Keinara
"Ya elah Kei, seben–"
Belum selesai Radhita berbicara, ada suara dobrakan yang kencang dari arah pintu. Untung kelas sepi karena murid pada nyari WiFi di kantin dan hanya ada Radhita serta Keinara saja di kelas.
"KEINA!" Teriak Gheivara seperti orang kesetanan
"Santai anjir! Kaget gue!" Omel Keinara lalu melempar penghapus papan tulis ke Gheivara
"Duh sakit bego!" Keluh Gheivara karena penghapus itu berhasil mengenai kepala nya
Radhita hanya menggelengkan kepalanya melihat tingkah laku kedua teman nya itu.
"Gepa, anterin gue ke kantin yuk?" Ajak Radhita kali ini
"Duh nggak bisa, Rel. Soalnya kak pembina taekwondo nyuruh gue sama Kena di gudang" kata Gheivara
"Emang hari ini ada kelas, Gep? Bukan nya hari–" kata Keinara terpotong karena kaki nya di injak Gheivara, sang pemilik kaki hanya meringis
"Hari apa hah? Hari apa?" Kata Gheivara dengan tatapan marah dan Keinara menggeleng sebagai jawaban
Radhita hanya melihat mereka berdua dengan wajah bingung. Apa yang mereka berdua sembunyikan dari Radhita? Itu fikirnya.
"Oh yaudah gue ke kantin sendiri aja" kata Radhita
"Gue bilang sama kak Natha aja! Takut lo kenapa-kenapa Rel!" Kata Keinara kesal
"Iya iya nanti ke kelas kak Natha" kata Radhita
Dan akhirnya Gheivara serta Keinara pergi ke gudang sementara Radhita berjalan sendirian ke kantin. Dia tahu hari ini Nathalia dan Nazla ada ulangan harian IPA jadi dia tak mau menganggu belajar mereka hanya karena pergi ke kantin.
"Lis! Lihat tuh pacarnya kak Nando, anak kelas 10 itu!" Kata seorang perempuan dari samping Radhita
"Hah!? Apaan sih, San? Ngga salah denger nih gue? Kak Nando milik gue seorang!" Kata perempuan yang sok berkuasa itu
"Iya itu bener, Lis. Jelek anjir gue kira cakep kayak lo," sahut perempuan yang agak pendek itu
"Apa sih kalian? Emang kenal sama gue?" Akhirnya Radhita bersuara karena kesal
"Lo emang ngga kenal sama gue? Ya ampun!" Kata perempuan itu lalu menepuk keningnya
"Ya ngga lah! Gue aja baru masuk dua minggu yang lalu" kata Radhita kesal
"Kenalin, gue Chalista kelas 11.4" kata perempuan bernama Chalista itu
Radhita memperhatikan Chalista dari atas sampai bawah. Ia berpakaian rapih dan juga memiliki wajah yang cantik namun sifatnya benar-benar buruk.
"Oh, jadi lo ya, yang ngerebut kak Nando dari gue?" Tanya Chalista menantang
"Ngerebut?" Radhita menatap Chalista dengan tatapan remeh, "ngerebut darimana sih, kak? Kak Nando nya sendiri yang nembak saya."
KAMU SEDANG MEMBACA
TOD In Love
Romance[BOOK 1] Kisah seorang lelaki tampan yang menjalankan tantangan dari teman temannya dan harus berpacaran dengan seorang adik kelas cantik. Mereka belajar untuk saling mencintai walaupun ada banyak tantangan yang mereka lewati sampai akhirnya lelaki...