Separuh hati yang pergi

1.6K 30 2
                                    

Sebuah novel islami, baik di baca para remaja dan pasangan yang telah berumah tangga

*SINOPSIS*

Sebuah Novel yang bercerita tentang kisah seorang laki-laki sholeh berusia 28 tahun bernama imam, laki laki pekerja keras dan memiliki banyak pengagum wanita ini bekerja di salah satu PT swasta ternama di palembang. Berkali kali dia mencari sosok perempuan pendamping hidup, namun selalu gagal. Imam memang tak kenal pacaran, Namun ada beberapa perempuan sempat ber ta'aruf dengannya tetapi endingnya selalu gagal menuju gerbang pernikahan. keinginannya yakin memilih istri dan mantap untuk segera menikah ketika ia jatuh hati pada seorang perempuan bernama zahra. Seorang perempuan berusia 23 tahun , berasal dari pagaralam yg berprofesi sebagai seorang guru, lalu memilih resign unt menetap di palembang. keputusan itu dia lakukan 4 bulan lalu, sepeninggalan alm uminya. Perempuan cantik berkulit putih seperti gadis arab itu memilih jalan hidup untuk tinggal bersama bibi dan pamannya di palembang. Singkat cerita, ternyata Imam merupakan junior (teman baik sekantor yang merupakan pamannya zahra) . Dari sinilah sebuah Perjalanan kisah cinta mereka tertuang melalui perjodohan sang paman. Zahra yang memang mengagumi sosok imam sebagai laki laki baik yang cinta keluarga, tak bisa menyembunyikan perasaan kagumnya. Sebaliknya dengan imam, yang memang sejak pertama bertemu sudah terpesona dengan sosok Zahra. Dengan persetujuan kedua keluarga, akhirnya imam dan zahra disatukan dalam ikatan pernikahan. Disinilah..lembaran baru cerita cinta imam dan zahra tertuang. Zahra, perempuan lembut nan sabar harus menyesuaikan diri dan berada satu atap dengan ibu mertua, dan ke 3 ipar perempuannya. IImam merupakan anak no 2, lelaki satu satunya yang menjadi tulang punggung keluarga, ayahnya telah meninggal sejak ia kecil, membuat dia harus bekerja keras menghidupi dan melindungi ibu dan ke 3 saudara perempuannya. dia harus membiayai kuliah adik nya wina , lalu membiayai pengobatan adik bungsunya yang bernama fira,yang mengidap penyakit Skizofernia. Belum lagi, sosok kakak perempuan pertamanya yang berkarakter keras dan suka berkata pedas, yang sampai saat ini masih belum menikah.

Ingin tau ceritanya? Bagaimana asam garam zahra tinggal satu atap bersama ibu mertua dan ke 3 ipar perempuannya? Silakan baca naskahnya..

(HARGAI'i dirimu dengan tidak MENCoPAS KARYA ORANG LAIN!!)

SEPARUH HATI YANG PERGI (TERBIT)✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang