Kisah Sang Bunga

36 5 1
                                    


Ingin ku dengar cerita
Tentang si bunga
Tentang bagaimana pesona mereka
Tentang kisah dibalik pesona mereka

Katanya...
Ada yang selalu dipuja
Tentang harum dan indahnya
Dia disebut lambang cinta
Namun, kadang dimaki karena durinya

Ada yang memiliki nama begitu indah
Dipinjam oleh manusia
Yang tak kalah cantik, rupa dan hatinya
Bahkan, mereka dipakai sebagai penabur jiwa yang tlah tiada

Ada yang hidup liar
Terinjak, tak dipedulikan
Dianggap sebagai pengganggu tanpa nama
Namun, mereka selalu tumbuh
Berjuang melawan kerasnya hidup

Ada yang berbau tidak sedap
Namun, selalu dipuji akan langkanya
Selalu dipuji karena besar ukurannya
Memikat orang-orang yang ingin melihatnya

Begitulah
Sepenggal kecil kisah sang bunga
Dipuja dan dipuji
Terinjak dan dimaki

***

Kamis, 04/01/18

**

About Hwarafa

Hwarafa adalah nama gabungan dua sahabat, yaitu kami @hafiaura dan @Sitiwardah11.

Kami suka menulis puisi, jadi kami putuskan untuk membuat akun @hwarafa sebagai sarana kami membagikan puisi serta mengembangkan cara penulisan kami.

Terima kasih 😊

Kepada pembaca yang sudah membaca puisi-puisi kami. Bahkan memberikan vote yang sungguh berarti bagi kami.

Salam persahabatan Hwarafa 😁😄😊

Hwarafa StoriesTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang