Menonton Fikiran

4 0 0
                                    

Duduk, pejamkan mata. Ikuti irama naik turunya nafas. Tak perlu berucap apa - apa dalam hati atau lisan. Cukup diam. Amati saja apa yang terlintas difikiran, maupun suara bising di luaran. Tak perlu mencoba melawan ataupun menghakimi. Amati saja.

Lakukan 30 menit di sa'at bangun pagi ataupun malam sebelum tidur. Setiap hari. Andai waktu terasa menjadi lama, merasa gelisah, perasa'an resah, suasana galau ataupun rasa negatif lainya muncul. Maka saat memulainya hati sedang kacau.

Nikmati saja, rasa itu muncul hanya sesa'at. Bersabar, menunggu untuk tiba waktunya melintasi alam tanpa batas.

Menjadi sadar apa saja yang melintas. Rasa negatif tadi pun perlahan menghilang. Kosong tak berisi.

Itulah kosong dalam keberisian. Sadar dalam kekosongan.

Saat kesadaran itu hadir dalam rasa. Rangkulah, bawalah rasa itu kala kembali membuka mata. Sehingga nanti waktunya benar - benar mata harus terpejam, tak sanggup lagi kembali membuka, Telah akrab dengan rasa itu.

Sebab tak lain kekosongan ialah wadah untuk keberisian. Biarkan saja keberisian menyesuaikan seberapa kosong wadahnya.

DelusiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang