"Hargh!"
Aku terbangun di tempat yang cukup asing, tapi sepertinya aku mengetahuinya.
Tanganku tersambung dengan selang kecil yang menuju ke arah kantung obat. Apa ini infus?
Apa aku di rumah sakit? Yang benar saja.
Aku tak ingat kenapa aku bisa di sini, yang jelas aku bermimpi tentang robot.
Bersyukurlah diriku itu hanya mimpi, walaupun harus terbangun di atas kasur rumah sakit tanpa tau sebabnya.
Aku duduk di kasur dengan hati-hati. Kucoba untuk menelepon suster dan menanyakan apa yang terjadi.
"Sus?"
"Hrmmhh.." Inikah suara suster? Bergumam seperti sedang disekap.
"Suster, aku pasien disini dan aku butuh bantuan,"
Tut..
Telepon mati.Apa ini? Aku terbangun dari mimpi tak wajar dan berada di rumah sakit tanpa tau sebabnya.
Sekarang? Suster angkuh menjawab telepon dengan gumaman aneh lalu mematikannya.
Sepertinya aku akan gila!
Ceklek!
Knop pintu terbuka, aku yakin ini suster ataupun anggota keluargaku.Apa-apaan ini ya Tuhan!
Robot animatronik memasuki ruanganku. Sungguh gila!
Bukan robotnya yang aku permaslahkan.
Ia datang dalam keadaan hancur dan berjalan sempoyongan menuju kasur ku.
Ingin rasanya aku berteriak, tapi lidahku kelu. Ingin aku berlari, tapi tanganku masih terpasang infus.
"Grrwhhh..."
Ia datang sempoyongan dan memberiku secarik kertas.
"Freddy told us you're an organ donor"
Pikiranku kosong, aku tak bisa berpikir, aku tak bisa berteriak, aku tak bisa kabur.
Aku hanya berharap ada keajaiban yang Tuhan berikan kepadaku.
Robot lucu yang aku kagumi dari kecil berubah menjadi robot kejam pemakan manusia?
Robot itu masih berdiri di samping ranjangku. Ia memberiku kertas lagi.
"But, you're have one minute to get out from here
We're all still right here, Lets get friendly"
Robot itu pergi meninggalkan ruangan. Aku berpikir keras.
Kulepaskan selang infus perlahan, tampak darah segar keluar tanpa permisi.
Ringisan terlukis di wajahku.
Turunlah diriku pelan pelan dari kasur, aku tak ingin robot itu mengetahui caraku kabur.
Aku melihat kearah jendela, jalanku dipersulit!
Ruangan ini tidak berada di lantai satu, otomatis aku tak bisa mudah untuk kabur.
Ya Tuhan,
Apakah ini akhir dari hidupku?

KAMU SEDANG MEMBACA
Fredbear'
HorrorPerasaan aneh, mimpi tak wajar, secarik kertas teror dari robot animatronik kesukaanku. Ada apa ini sebenarnya? Apakah ini nyata?