S E B E L A S

321 30 0
                                    


Sora baru saja kembali dari kantin, saat ia hendak berbelok arah untuk menujuh kelasnya ada sesuatu yang menarik perhatiaannya.

" Apaan rame rame tuh? " Gumamnya pada diri sendiri saat melihat koridor kelas X IPS dipenuhi banyak murid.

Akhirnya karena tingkat kepo yang tinggi dan tidak mau ketinggalan gosip Sora membawa langkahnya menujuh kerumunan orang itu. " Lah anjir kasih jalan buat gua napa? " Pekik Sora saat dia berusaha menerobos kerumunan itu agar dapat melihat apa yang terjadi.

" Jadi lo yang selalu kasih sticky note kebangku gua? "

Sora membulatkan matanya tak percaya, yang menjadi tontonan itu adalah seorang Kim Samuel dan Lee Eun Bi? Apa yang terjadi? Dan sticky note dia kata?

" Hmm, iya. " Jawab gadis itu, Lee Eun Bi, dengan nada ragu.

Samuel tersenyum yang justru membuat Park Sora menjadi naik pitam. Bukan pada Samuel tapi pada Lee Eun Bi, karena Sora tau yang selalu memberikan sticky note itu bukan Lee Eun Bi tapi kenapa justru gadis itu yang mengakui hal itu? Lagi pula, dari mana Samuel mendapatkan fikiran bahwa yang melakukan itu seorang gadis cantik dari kelas IPS bernama Lee Eun Bi?

" Hmm, gua suka kata kata lo dan perhatian yang lo tunjukin dari sticky note itu. " Ungkap Samuel.

Ini tidak bisa dibiarkan, bukan tidak mungkin Samuel akan mengungkapkan perasaannya pada gadis itu sekarang. Sora tak bisa diam saja, ini tak adil baginya.

" Dan gua mau lo tunjukin perhatian itu ke gua secara real dengan jadi pa.. "

" STOPP ANJIR! "

Ucapan Samuel terputus karena teriakan histeris Sora. Sekarang semua mata tertuju padanya yang membuat nyalinya mendadak ciut, tapi sekarang sudah terlalu jauh untuk mundur. Ia menarik nafas dalam lalu tersenyum meremahkan, lebih tepatnya senyuman itu untuk Eun Bi.

" Jangan percaya sama cewek ular ini. " Ujar Sora sinis.

Samuel mengangkat alisnya. Bingung. Begitu juga orang yang berkumpul disini.

" Maksud lo apa Sora? " Tanya Guanlin yang juga menjadi salah satu penonton adegan katakan cinta yang gagal karena ulah Sora.


" Yang jadi secret admirer lo itu bukan Lee Eun Bi. "

🔸🔸🔸

sticky noteTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang