(masih) Pengagum rahasia

49 9 0
                                    

Senin, 21 Augt. tepat 2 hari aku tidak berkomunikasi dengan kakak kelasku.
sebenarnya, aku ingin menghubungi nya kemarin tapi entah mengapa hatiku tak ingin melakukannya sebab kakak kelasku mengingkari janji nya..

Hari - hari ku seperti hari biasanya, sebelum aku mengenal kakak kelasku dulu. disekolah pun bukan kakak kelasku lagi yang menjadi topik pembicaraan ku dengan sahabatku.

Tak tau mengapa, semenjak kakak kelasku tidak menepati janji nya hari itu. dari situ aku mulai menyerah untuk mengejarnya, itulah sebab mengapa aku tak menghubunginya selama 2 hari ini.

Malam selasa, aku selalu update story di whatsapp. ya menurutku itu kebiasaanku dan aku tak menyangka - nyangka ternyata kakak kelasku membalas salah satu story whatsappku. dari situ aku mulai lagi untuk menanyakan apa saja agar aku bisa chating dengan kakak kelasku.

dan lagi, setelah beberapa lama saling mengobrol dengan kakak kelasku, kakak kelasku bilang kepadaku kalau dia ingin menemui ku besok. aku tak mau terlalu percaya, aku takut di kecewakan lagi karna dia tak benar - benar menemuiku, atau apakah hanya sekedar memainkan perasaan ku saja?

Siang ini, ada pengumuman hasil lomba di lapangan sekolahan. seperti biasa dan selalu aku bersama sahabatku duduk bersama di bawah pohon. sambil bercerita, dan aku tak ingin lagi melihat kakak kelasku hari itu. meskipun dia sudah jelasku lihat ada di depan kantor guru.

Kakak kelasku mendapatkan juara fashion show nya. dia berjalan bersama pasangannya, aku melihat kakak kelasku berjalan sendirian tanpa menunggu pasangan catwalk nya.
aku pernah mendengar kalau kakak kelas yang sedang aku sukai, pandai sekali menjaga perasaan orang lain? apakah itu benar?

Acara pembagian hadiah pemenang lomba telah selesai, KBM dimulai.

Aku sama sekali tak melihat handphone ku ternyata aku memiliki 3 pesan baru dari kakak kelasku.
" kamu dimana? "
" kamu dimana? "
" kamu dimana? "
aku tak terlalu ingat, kira kira seperti itu isi pesan kakak kelasku.

Jam istirahat, saat nya aku dan sahabatku menuju kedepan gerbang sekolahan. makanan di luar sekolah memang lah enak dibandingkan dikantinku ehehe. langganan kami yaitu selalu makan bakso mamang endut, panggilan untuk penjual bakso di depan gerbangku.
lengkap dengan saus, kecap, sambal, sawi, kecambah dan bawang goreng diatasnya. ini menjadi makanan favorit ku dan sahabatku.

setelah mengenyangkan perut, aku dan sahabtku kembali duduk dibawah pohon depan kelas 10 IPS 3.
aku lihat, tibatiba dari jauh yang ku pikir aku mengenal nya..
ternyata! ya! itu dia kakak kelasku.
apakah benar-benar menemuiku hari ini.

kakak kelasku berjalan ke arahku, aku tak tahu dia melihatku atau tidak.
ya! semakin dekat..
jantungku kembali berdebar dengan kencang nya

Kakak kelasku menemuiku!
ku berikan senyum terindahku untuk pertama kalinya, dan ku berani kan diri untuk menyulurkan tanganku

" Selamat ya kak, menang nih :)"
kataku, dengan tanganku yang begitu dingin ketika bersalaman dengan kakak kelasku.

" Iyah, makasih yah. kamu gimana, menang tidak? "
suaranya lembut, hampir saja aku tidak mendengarnya.

Hari itu aku mulai menyukai nya lagi, mencintainya, memperhatikan, menyayangi nya secara diam-diam.








- Teruntuk kakak kelasku, kau harus melihat betapa besar aku mencintai dan menyayangimu. apakah aku sudah berhasil dari awal kak?



Let Me Always Chase YouTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang