kelahirannya

7.8K 312 7
                                    

Aku disarankan dokter untuk tidak stress dan terlalu capai. Akhirnya aku memutuskan untuk mencoba hidup sendiri dan pergi dari kota ini, aku akan minta tolong mas surya mencari rumah didaerah pedesaan dan aku akan melahirkan disana tanpa mas arya, aku hanya ingin hidupku tenang dulu tanpa mengingat sakitku. Dewi hanya mengikuti keputusanku dan dia ikut membantu kepindahanku dan akhirnya aku disana membuka sebuah usaha toko kue, dan aku janji pada anak-anakku, aku akan membesarkan mereka dengan baik.

Dewi dan suaminya selalu membantu, saat kandunganku umur 7 bulan dewi membelikan perlengkapan buat si twins, aku sih belum tahu calon anakku kembar laki-laki atau perempuan atau sepasang.

Saat memasuki usiaku 9 bulan jalan 1 minggu tidak butuh lama si twins akhirnya lahir aku ambil jalur normal aku yakin perjuangan seorang ibu sesungguhnya itu lahir secara normal. Dan bayiku laki-laki semuanya. Aku bahagia sekali melihat kedua anakku menangis... aku yakin aku pasti bisa membesarkan mereka dengan tanganku sendiri. dan aku memberikan nama mereka zeo dan zio dengan nama belakang menyelipkan nama papinya yaitu kertawidjaja.

Ditempat lain..

Mas arya mencari – cariku dari kerumah orangtuaku sampai semua teman-temanku termasuk dewi. Dewi pun sudah berjanji kepadaku, ia tidak akan memberitahukan mas arya tentang keberadaanku. Gossip tentang hubungan mas arya dan siska sampai ketelinga keluargaku, bunda yang mendengarnya sangatlah marah begitu dengan mama mertuaku, walaupun begitu mama mertuaku sayang kepadaku, ia marah kepada anaknya, dan mama mertuaku memerintahkan mas arya untuk mencariku. Oh, ya mas arya tidak keluar dari pekerjaannya tapi malah siska yang dikeluarkan karna mas rey tak tega dengan mas arya. Itulah yang diceritakan dewi. Kata dewi mas arya tidak akan pernah mendaftarkan dirinya kepengadilan karna mas arya sangat cinta dan berharap aku kembali.

kesempatan keduaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang