Lelaki berambut hitam gelap yang masih berbalut seragam sekolahnya pun segera menghempaskan tubuhnya ke sofa yang ada di ruang tengah dorm NCT. Wajahnya memerah dan sebuah senyuman bodoh terlihat di wajahnya.
Taeyong yang kebetulan akan mengambil cemilan di dapur mereka, menaikkan satu alisnya bingung saat melihat yang lebih muda terlihat aneh.
"Kenapa, Mark?" Tanya Taeyong.
"Tadi abis ketemu Mina, hyung... Akhirnya kita ketemu di sekolah lagi...." senyuman itu terlihat semakin melebar.
Oh, ya. Saking lamanya Mark tidak datang ke sekolah dan bertatap muka dengan gadis yang ia sukai, Taeyong sampai lupa akan perilaku aneh Mark kalau bertemu Kang Mina. Kang Mina memang gadis yang menyenangkan, Taeyong tak heran Mark akan jatuh cinta pada pesona gadis itu.
Namun, yang Taeyong heran, sikap Mark saat berada di dekat Mina dan berada di dorm sangat amat teramat berbeda. Mark seketika menjadi arca bernapas kalau ada Mina di dekatnya.
Seperti saat itu, Mark masih trainee dan Mina sudah debut. Gadis itu sedikit kesulitan karena harus mengejar materi yang sangat banyak dan juga tugas-tugas yang menumpuk. Entah bagaimana bisa, Mark mengajak Mina ke dorm mereka dan mengerjakan tugas bersama di sana.
Tebak, apakah Mark yang berisik dan banyak tingkah muncul saat itu?
Kalau kalian menjawab tidak, maka Taeyong akan memberikan kalian jempol.
Mark seakan-akan tersihir. Lelaki tanggung itu diam, memperhatikan Mina yang sedang fokus dengan tugasnya dan baru akan berbicara saat menjawab pertanyaan yang Mina lontarkan. Taeyong semakin heran, apakah Mark bisa mendekati gadis itu hingga ke tahap yang lebih dari teman?
"Emang kalian ngobrol?" Tanya Taeyong lagi. Sebenarnya ia akan selalu antusias dengan kisah percintaan teman-teman NCTnya, namun kisah Mark adalah yang paling lucu baginya karena Mark bertingkah seakan-akan ini kali pertamanya ia merasakan jatuh cinta. Mungkin karena umurnya yang tanggung? Entahlah, Taeyong tidak mengerti.
"Enggak sih, hehe..."
Taeyong menggelengkan kepalanya, seakan tidak maklum dengan perilaku adik kesayangannya yang sangat tidak gentle ini. "Mark, kalo suka sama orang, ya deketin dong. Gimana dia mau tau kamu suka kalo kamu cuman gemes-gemesin dianya di dorm doang." Jawab Taeyong lalu berjalan ke arah dapur untuk mengambil cemilannya.
Mark pun terdiam, mencerna perkataan hyungnya baik-baik. Apakah ia harus mencoba mendekati Mina? Eh benar juga... Sebentar lagi mereka akan lulus dan mungkin saja jadwal mereka akan bertabrakan dan tidak akan bertemu di acara-acara musik?
Hah... Memikirkan kelulusannya dari sekolah membuat Mark sedih setengah mati. Ia pasti akan merindukan sekolahnya, teman-temannya, dan juga Minanya.
ℳ ℳ
Baru saja Mark sampai di dalam kelas dan..
"Makeuli makeuli!"
Oh, Mina baru saja mengganti warna rambutnya menjadi keunguan. Pasti untuk comebacknya. Gadis bertubuh kecil itu pun segera menghampiri Mark yang akan duduk di bangkunya, untuk menenangkan hatinya atas panggilan yang selalu Mina lontarkan kepadanya.
"Kenapa, Min?" Tanya Mark sambil menaruh tasnya di atas meja.
"Manajer kamu udah ngasih tau belum? Tadi siang manajer aku ngasih tau, ada tawaran buat ngemc di MBC Music Core, sama Seongwoo oppa juga..."
KAMU SEDANG MEMBACA
the love around us | mark lee x kang mina
Fanfictionshort stories with the cuties mc duo (nct's mark lee and gugudan's kang mina) as the main cast!