Bonchap : [1]

3.8K 392 72
                                    

HAPPY READING. ^_^






Badai New Zealand semakin mengerikan. Sejak hari dimana anggota suku Byungman terpaksa kembali karena badai besar. Sampai sekarang pun hujan masih terus mengguyur New Zealand.

Suku Byungman saat ini tengah berada di desa terdekat dari tempat penyintasan sebelumnya. Mereka sudah terisolir selama seminggu lamanya, bahkan ini sudah melebihi tenggat waktu.

Seharusnya seluruh rombongan suku Byungman sudah berada di Korea sejak 3 hari yang lalu, tapi karena badai besar membuat hampir seluruh transportasi ditutup untuk masalah keamanan.

Tentu saja berita ini membuat fans lokal maupun internasional menjadi khawatir. Mendengar adanya badai dan anggota yang tidak kunjung datang membuat para fans berbondong-bondong menyerbu agensi masing-masing untuk dimintai keterangan. Agensi sendiri tidak bisa memberikan pernyataan apapun selain mengatakan semuanya akan baik-baik saja.

Tapi meskipun begitu fans tidak merasa cukup tenang, karena ini sudah sangat melebihi tenggat waktu. Aktivitas mereka pun menjadi terganggu. Contohnya Jungkook, Eunha dan Mingyu. Ketiga idol yang tengah naik daun itu terpaksa harus absen jadi jadwal manggung mereka.

Ini adalah akhir tahun. Jadi akan banyak acara-acara penghargaan. Masalah badai ini tentu saja membuat group mereka harus tampil tidak lengkap. Dan ketika salah satu anggota tidak ikut, maka part bagian itu akan digantikan oleh member lain yang membuat beberapa part harus disesuaikan kembali.

.

..

....

Menunggu untuk ke empat harinya, suku Byungman masih setia berharap jika badai akan berhenti. Mereka tetap berdoa yang terbaik meski kemungkinan yang diberikan akan sangat kecil.

1 jam..

2 jam ....

4 jam .......

6 jam ...........

Pada akhirnya permintaan tulus dari anggota suku terkabul. Hujan yang tadi turun dengan deras disertai angin kencang kini mulai mereda. Jika cuaca terus membaik maka kemungkinan besar mereka bisa terbang menuju Korea hari ini juga.

Menunggu sekitar 2 jam lagi tepat pukul 7 malam waktu setempat, rombongan suku Byungman memasuki pesawat dan siap untuk terbang. Sungguh perjuangan yang begitu sulit untuk sampai di rumah sendiri. Mereka harus menunggu empat hari lamanya. Alam memang bukan hal yang bisa kita lawan. Jika dia berkehendak maka manusia hanya bisa mengikuti tanpa bisa melawan.

~~~~000~~~~

Puluhan bahkan ratusan flash kamera hampir memenuhi bagian departemen kedatangan bandara Internasional Incheon. Mendengar kabar jika idol mereka akan kembali membuat fans berbondong-bondong pergi ke bandara untuk menyambut idol mereka yang telah menghilang empat hari lamanya.

Ratusan flash kamera segera menyerbu ketika pintu gerbang terbuka dan menampilkan Jungkook, Eunha, Mingyu dan anggota lainnya. Para fans bergerak dengan brutal dan terus mendesak agar dapat memotret dalam jarak dekat.

Suasana bandara menjadi ricuh seketika. Membuat semua anggota sulit untuk berjalan, termasuk Eunha dan Jungkook.

Eunha yang berada di belakang Jungkook secara otomatis juga ikut terkena imbas dari para fans yang menginginkan gambar Jungkook dalam kualitas baik. Dengan pengawalan yang minim, tubuh Eunha ikut terdorong ke sana kemari akibat fans yang semakin brutal.

Jungkook juga sama kewalahan meski dengan dua pengawal disampingnya. Fans yang yang terlanjur ricuh membuat langkah kaki Jungkook sulit untuk bergerak. Bahkan hanya untuk berjalan saja.

Law Of the Jungle ( Eunha Jungkook ) ✓Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang