Hari demi hari terus mereka lalui
bersama, makin hari makin nyaman lah
mereka antara satu sama lain. Walaupun Fikri dan Nisa berbeda usia dimana usia Nisa 2 tahun lebih tua di bandingkan dengan usia Fikri, yang berarti mereka terpisah oleh jarak usia dan juga berbeda kelas yang membuat mereka jarang bertemu. Mereka biasa bermain saat pulang sekolah dan pulang bersama, itu pun dengan teman-temannya yang lain. Ya mereka memang tidak berani kalau hanya bermain berduaan saja. Jadi yah harus ada yang menemani, alias kambing conge hehe.Selain terpisah oleh perbedaan usia, mereka juga harus terpisah oleh jarak antara rumah mereka berdua. Ya cukup sedih memang, tapi mereka jalani saja dengan bahagia. Makin hari makin sayang, dan muncul juga lah rasa cemburu atau perasaan takut kehilangan pasangannya.
Terlebih lagi sifat Fikri yang memiliki rasa cemburu yang amat tinggi. Dan Nisa juga memiliki sifat yang dekat dengan cowo - cowo lain atau biasa di sebut Centil / Clamitan :v Ya walaupun Nisa hanya menganggap kalau dia hanya bercanda saat ia bersama pria lain dan hanya menganggap sebagai teman, tapi seringkali Fikri merasa cemburu saat melihat Nisa tertawa bercanda bersama laki - laki lain. Ya wajarlah kalau Fikri cemburu, namanya juga sayang hehe...
Saat Fikri dan Nisa bermain bersama pun, seringkali Fikri menjadi diam atau badmood lah yah :v karena melihat Nisa bersama dan asik bercanda dengan yang lain, ya walaupun hanya sebatas teman. Saat mereka bermain bersama setelah selesai sekolah, seringkali Fikri kesal karena melihat Nisa dengan yang lain. Dan Nisa pun menjadi sangat khawatir saat Fikri kesal dan mendiamkannya atau nyuekin gitu lah.
Saat melihat Nisa asik dengan pria lain, seketika mood Fikri hancur berantakan seperti piring yang pecah :v dan seketika itu pula Nisa menjadi khawatir dan resah,"Fikri kenapa sih ko ngediemin ?" Tanya Nisa resah.
"Gapapa kok gapapa." Jawab Fikri lembut dan membohongi perasaannya.
"Ya udah pulang yuk!" Ajak Fikri yang moodnya sedang hancur.
"Yaudah ayuk." Jawab Nisa yang bingung harus berbuat apaYa..Fikri memang sering menyembunyi - kan perasaannya dibandingkan dengan mengungkapkannya. Apalagi jika menyangkut perasaan kecewa atau sakit hati. Ia memilih untuk diam ketika kecewa di banding bercerita kepada orang tersebut. Jadi yah mereka berdua sering diem - dieman gitu, padahal mah pulangnya bareng naek motor hehe.
"Fikri kenapa sih kok ngediemin Nisa ?" Tanya Nisa di tengah lampu merah seperjalan pulang.
~Fikri diam tak menjawab pertanyaan Nisa~
Sesampainya di rumah Nisa, Fikri langsung pamit dan pulang ke rumahnya dan meninggalkan Nisa yang mulai sedih karena diamnya Fikri. Malamnya, di mulai lah drama online :v lewat chat maksudnya hehe.
Keributan pun terjadi lewat chatting antara Fikri dan Nisa. Mereka memang sering ribut karena rasa cemburu antara satu sama lain. Tapi hebatnya, uniknya, lucunya atau apalah itu :v Se dahsyat - dahsyatnya mereka ribut, ujung-ujungnya pasti mereka baikan dan tidak ada yang pergi meninggalkan.
~ Lebih baik bertengkar dengan hebat dan sangat dahsyat, tapi kembali lagi berbaikan. Daripada diam memendam rasa dan pergi meninggalkan :") ~
Ya mungkin itulah yang namanya hubungan percintaan, pasti ada saja masalahnya. Semua itu tergantung dari bagaimana cara kita untuk mengahadapi dan melewati masalah itu bersama :")
Dan dalam suatu hubungan itu pasti ada yang namanya keributan atau pertengkaran. Ya ibarat makanan, hubungan tanpa pertengkaran itu ibarat nasi goreng tanpa bumbu - bumbunya atau telor ceplok tanpa penyedap rasa...wkwkwk :"v***
Jangan Lupa Vote & Comment yh 🙏
KAMU SEDANG MEMBACA
"Cinta Beda Usia [END]"
RomanceCerita ini menceritakan tentang dua remaja yang saling jatuh cinta.Namun usia mereka berbeda dimana usia wanita lebih tua di banding dengan usia sang pria.Mereka berdua pun sama" berjuang melewati semua rintangan demi cinta mereka berdua.Seperti apa...