〰 〰 〰
Wahai saudaraku, susunlah prioritas amalmu. Jangan sampai amalmu cacat karena tidak kamu atur dan letakkan pada tempatnya. Orang-orang yang memperoleh taufik akan memperbaiki, mengatur, dan menyesuaikan amalnya.
- - -
Ketaatan yang paling utama dan paling dekat dengan keridhaan Allah Ta'ala adalah perbuatan baik kepada makhluk yang lemah, misalnya memberi makan kaum fakir miskin, membantu orang yang membutuhkan, menolong orang-orang yang di dzalimi, dan menghibur orang-orang yang sengsara hidupnya.
Setelah itu baru mendekatkan diri kepada Allah dengan ibadah-ibadah sunnah terutama shalat-shalat sunah.
Demikianlah urutan amal yang benar. Seorang hamba harus berhati-hati agar tidak tersesat oleh hawa sehingga ia mengutamakan amal yang kurang utama.
.[Dikutip dari Buku Rahasia Ilmu para Wali Terjemahan Kitab Idhahu Astari Ulumil Muqarrobin karya Habib Muhammad bin Abdullah Alaydrus diterjemahkan oleh Habib Novel Muhammad Alaydrus]
.#Pena_Tarim
〰 〰 〰
KAMU SEDANG MEMBACA
Lembar Hijrah [[LENGKAP✔]]
Spiritual"Jika anda mencoba memperbaiki 10 orang maka anda tidak akan memperbaiki siapapun, Namun jika anda memperbaiki diri anda maka anda akan memperbaiki diri anda dan 10 orang lainnya." [[Al-Habib Umar bin Hafidz]] #PENA_TARIM 📚 ✏ Kesalahan dan kesalaha...