Happy Reading!
"Ish Icha kok ninggalin Nadia?" tanya Nadia kesal seraya duduk di kursinya menghadap ke arah icha.
"Lo sih bikin kesel yaudah gue tinggalin aja," sahut Icha tanpa mengalihkan pandagannya dari novel yang ia baca.
Memang diantara mereka bertiga Icha lah yang paling suka membaca novel apa lagi yang bergenre Romantis. Itu yang Nadia ketahui.
"Emang Nadia ngapain, kok bisa buat kalian kesal?" Nadia polos membuat Icha mengeram kesal.
"Dasar lemot!" bukan Icha yang menjawab melainkan Cindy, entah dari mana datangnya orang itu.
"Nadia nggak lemot, Cin," balas Nadia.
"Terus kalau nggak lemot apa? Goblok? Bego?" kata Cindy sedangkan Icha terus fokus membaca tanpa mempedulikan dua orang ini beradu argumen ini.
"Ish bukan itu juga."
"Nadia itu nggak Bego, nggak Goblok, nggak lemot tapi Nadia itu Bidadari tak bersayang eh tak bersayap maksudnya."
"Serah lo mot serah lo." balas cindy malas.
"Mot apa cindy?" tanya Nadia bingung.
"L E M O T."
"CINDYY!" teriak Nadia kesal sedangkan teman sekelasnya yang melihat kelakuan cindy dan Nadia hanya menggelengkan kepala.
Kringggg ....
Bu Sasa, Guru bahasa inggris, masuk kedalam kelas setelah bel berbunyi. Sedangkan Daffa, entah dari mana datangnya, laki laki sudah duduk di samping Nadia. Dan pelajaran pun kembali berlangsung.
○ ○ ○
Kringgg...
Bel pulang sekolah berbunyi. Semua siswa yang ada di kelas XI Mipa 2 bersorak kesenengan.
"Yasudah karna bel sudah bunyi ketua kelas siapkan," kata Bu Medi seraya berjalan ke arah meja guru.
"Seluruhnya!"
"Berdiri siap!" intruksi ketua kelas dengan nada tegas.
"Ucapkan terimakasih kepada Bu guru."
"TERIMAKASIH BUUU!" teriak murid XI Mipa 2 dengan lantang.
Bu Medi mengangguk kemudian keluar dari kelas.
"Nad, lo pulang sama siapa?" tanya Cindy setelah berada di hadapan Nadia .
"Nggak tau."
"Rehan keknya nggak bisa deh." jelas Nadia.
"Rehan siapa?" Tanya Cindy.
"Sepupunya Nadia."
Icha mengangguk mengerti. "Yaudah bareng kita aja."
"Nggak usah."
"Loh kenapa?" tanya Cindy bingung.
"Ya nggak usah."
KAMU SEDANG MEMBACA
Karsa
Teen FictionBak dicerita dongeng, sebuah pertemuan terjadi dimana menyatukan dua remaja itu. Takdir alam yang tak teduga. Dimana awalnya menolak lalu pada akhirnya luluh juga. Kisah cinta ini sama layaknya kisah percintaan remaja picisan lainnya. Tentang sepasa...