Kikil kuah pedas (masakan rumah sederhana)
Edisi lebaran masih ada sisa kikil . Sulap deh jadi kikil kuah 😁
Bahan-bahan
1 piring kikil yg sudah di potong"
10 buah cabe setan
2 buah cabe merah
3 siung bawang putih
4 siung bawang merah
1 buah tomat (opsional) potong kotak"
2 lembar daun salam
1 lembar daun jeruk
lengkuas geprek
3 SDM saus tiram
1 SDM kecap manis
secukupnya Merica
secukupnya Gula jawa
secukupnya Garam
secukupnya Air
Langkah
Cuci bersih kikil yg sudah di potong"
Uleg semua bumbu kecuali daun salam, daun jeruk dan lengkuas
Tumis bumbu hingga layu, masukan daun salam, daun jeruk dan lengkuas. Tunggu sampai harum
Jika sudah harum, tambahkan air, masukan saos tiram, kecap manis dan gula jawa.
Setelah mendidih masukan kikil. Masak sampai matang dan air menyusut. (Opsional untuk kuahnya.. bisa sampai menyusut atau di biarkan ada kuah sedikit)
Jangan lupa masukan tomatnya ya di bagian ahir.
Koreski rasa dan siap disajikan. 😊
YOU ARE READING
resep masakan
Randommemasak adalah hal yang sangat menyenangkan. Masak gak harus ribet kok mom.😇