Habis kita makan malam, biasanya Mamas langsung nyelonong ke ruang keluarga buat nonton berita.
Jadi, setiap malam, TV selalu dikuasai oleh Mamas.
Tapi ya sebagai istri yang baik, aku selalu ngikutin berita yang lagi Mamas tonton, dan ujungnya jadi banyak nanya."Mas, makar artinya apa sih?"
"Apa bedanya banjir biasa sama banjir bandang Mas?"
"Mas, aku lupa, rutan singkatannya apa ya?"
"Mas, gencatan senjata itu gimana maksudnya?"
Dan banyak lagi pertanyaan yang akan aku keluarkan seiring singkatan atau istilah yang nggak kutahu.Mamas adalah manusia serba-tahu, sama kayak Bapakku.
Dulu, sebelum nikah, tong sampah pertanyaanku itu ya Bapakku.Mamas akan selalu jawab semua pertanyaanku, singkat dan jelas. Aku paham atau nggak paham itu bukan urusannya, yang penting dia udah ngasih tau.
Biasanya yang ngantuk duluan itu aku.
Jadi aku tidur dulu di lengannya Mamas, hehe.Nah, kalau aku udah mulai nggak banyak bunyi, Mamas akan nanya, "Udah ngantuk?" aku bakal jawab dengan anggukan.
Lalu kemudian Mamas akan bangkit dari sofanya dan menuntunku ke kamar mandi.
Kami akan gosok gigi berdua di depan kaca yang nggak terlalu besar ini.
Aku langsung skincare-an abis gosok gigi, dan Mamas biasanya cukuran.
Kadang juga kupaksa Mamas pake facewash-ku, karena dia tuh ya nggak perduli banget sama kegantengannya.
Trus kita wudhu, dan kemudian barulah naik ke tempat tidur.
Percayalah, tidur peluk-pelukan manja kayak di drama korea yang kamu tonton itu nggak akan bisa kamu terapkan dalam kehidupan nyata.
Aku dan Mamas paling lama bertahan dengan pelukan itu ya palingan sepuluh menit.
Karena Mamas bilang, "Panas," dan yahhhh dia bakal cari posisi nyamannya sendiri.
Yaaaa rumah kami emang nggak ada AC, untuk alasan kesehatan.
Tapi, pengap tau tidur kaya gitu, bener deh.
Jadi, kami bakal tidur cuddling gitu kalau cuacanya dingin atau diluar lagi hujan.Jadi, AYO HUJAN DATANGLAHHHH!
KAMU SEDANG MEMBACA
Slice of Marriage Life
RomanceMenikah itu menyenangkan, katanya. Faktanya, menikah itu sangat-amat menyenangkan, sekaligus menyedihkan. Dia yang membimbing, menyenangkan, menyemangati, menjaga, menghargai, melindungi, dan semuanya sesuai porsi. Aku juga akan selalu mencintai, se...