Di dalam salah satu ruangan kantor menajemen orang tuanya, Fildan duduk dengan perasaan yang tidak karuan. Tegang, takut, tidak percaya diri semuanya bercampur jadi satu. Rara dan Selfi mengapit Fildan dan memeluknya agar Fildan jauh lebih tenang. Di lobby kantor sudah berkumpul beberapa awak media dari berbagai stasiun tv untuk meliput konferensi pers yang akan dilakukan oleh mama Aida. Sebelum Fildan berbicara, mama Aida dan papa Beni juga Frans akan terlebih dahulu angkat bicara baru kemudian Fildan, Selfi, Rara dan pengacara keluarga Pradana akan ikut bergabung.
"Kamu tunggu disini sama adik-adik ya, papa sama mama keluar dulu.. Siapkan saja dirimu untuk menjawab semua pertanyaan mereka.."ucap Papa Beni seraya menepuk pelan bahu Fildan.
"Iya pa, Fildan akan tunggu disini.."
Ridwan dan Ical tidak bisa menemaninya karena mereka ada kuliah dan urusan, sedangkan Lesti belum tiba karena penerbangannya sempat mengalami delay. Fildan merasa lebih tenang meski hanya ditemani oleh dua adiknya. Ponsel ketiga orang itu terus saja berbunyi, mereka enggan menanggapinya karena itu adalah pesan masuk di semua sosial media mereka. Sejak mereka memposting foto keluarga di instagram masing-masing, like, coment dan DM banyak yang masuk. Ada yang berkomentar baik ada juga yang menghujat karena tidak percaya.
Fildan menyakinkam kedua adiknya untuk tidak memikirkan semua komentar netijen yang kadang tidak masuk akal. Namun hanya Fildan yang tidak mendapat komentar pedas, hal itu karena masyarakat tahu jika seorang Aida Dahlia hanya satu kali melahirkan dan itu adalah seorang bayi laki-laki.
"Meskipun kalian cuma anak angkat papa dan mama, tapi kalian adalah bagian dari keluarga kami. Keluarga Pradana, jadi jangan pernah mendengarkan mereka yang tidak suka ya. Kalian tetap adik kebanggaan kakak.."ucap Fildan kepada Selfi dan Rara.
Kedua gadis itu memberikan senyuman kepada Fildan, mereka menghapus semua komentar pedas dari kolom komentar tanpa berniat menanggapinya. Mereka kompak membalas semua komen dengan menuliskan caption yang begitu menyayat.
"Kami mungkin bukan anak kandung mereka, tapi kami adalah keluarga mereka. Mereka adalah malaikat bagi kami, papa dan mama juga kakak. Mereka yang selalu ada dan selalu melindungi kami.. Tak peduli komentar seperti apa, kami tetap akan menjadi keluarga SELAMANYA."
Itulah caption yang tertulis di instagram Rara dan Selfi, berbeda dengan dua adiknya. Fildan juga menuliskan caption yang tak kalah menusuk.
"Mereka adik angkatku, anak papa dan mama. Meski tak berhubungan darah, tapi hati kami semua sudah saling menyatu. Papa, mama, aku, adik Selfi dan adik Rara, kami satu hati, satu tim. We are Pradana Squad. Terserah kalian bilang apa tentangku, aku tak pernah peduli. Tapi jika kalian berkata yang tidak-tidak tentang keluargaku bersiaplah kalian menghadapiku. Salam cinta dari kakak untuk dua adik manisku😘"
Sedangkan papa Beni dan mama Aida hanya menuliskan caption singkat namun penuh makna dan rasa kasih sayang.
"Mereka putra-putri kami dan kami sangat menyayanginya. Kakak Pradana Rafildan😍 adik Selfiani Pradana Putri😍 dan si kecil Tiarani Pradana Putri😍. Tidak ada kebahagian di dunia ini tanpa senyuman mereka. Papa dan Mama sangat mencintai kalian.. Love You Squad😘😘"
Papa Beni dan Mama Aida sudah duduk di meja yang sudah disediakan untuk memulai konferensi pers. Semua wartawan yang hadir langsung mencerca mereka dengan banyak sekali pertanyaan seputar foto di akun gosip dan foto yang baru saja mereka upload di sosial media mereka. Dengan sabar dan hati-hati, papa Beni juga mama Aida menjawab semua pertanyaan satu per satu. Mereka menjelaskan foto diakun gosip itu adalah saat mama Aida dan Fildan sedang jalan-jalan sehabis acara sidang Fildan.
"Jadi benar dia adalah putra kalian yang selama ini tidak pernah terlihat media?"tanya seorang wartawan.
"Lalu mengapa sekarang dia mau go publik? Apa ada hubungannya dengan foto yang beredar itu?"imbuh yang lainnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
BACKSTAGE BACKSTREET (FIN✔)
Fanfiction"Mereka hanya mengetahui kehidupan panggungku, tapi pernah kah mereka berpikir bagaimana aku di backstage?" -Lesti- "Kenapa semua orang menyukai kehidupan artis sih? Tidak tahukan mereka jika dibalik senyum manis di atas panggung itu ada perasaan ya...