Q&A - A

176 7 0
                                    

Q & A

[Answer]

Tanyakan pada hatiku…

Tanyakan padanya, kemana aku harus berlari, mencari dan sembunyi

Tanyakan pada hatiku, karena aku yakin di sana ada jawabannya

Tanyakan pada hatiku, karena aku yakin ia akan punya jawaban yang ingin kau dengar

 

Sudah berkali kukatakan aku ini pemimpi…

Aku hidup dalam tiap keping mimpi-mimpiku

Dan aku akan terus bermimpi sampai mimpi itu bisa berubah menjadi nyata

Dan aku akan terus bermimpi sampai aku tak sanggup lagi bermimpi

Dan aku akan terus bermimpi karena mimpi adalah sebagian dari hidupku

Karena aku seorang perangkai mimpi

Karena berhenti bermimpi hampir sama dengan bunuh diri

 

Dan ketika aku terjatuh…

Aku selalu bermimpi ada tangan yang akan terulur padaku

Lalu hatiku memintaku untuk menunggu sampai momen itu nyata

Hingga kemudian aku kembali terjatuh seorang diri

Dan kali ini hatiku berkata bahwa aku harus bisa menanggungnya sendiri

Selagi aku menunggu mimpiku nyata

Aku harus siap jika nanti aku terjatuh lagi

Aku harus sanggup bertahan, berdiri sendiri, dan meneruskan langkahku apapun keadaanya

Dan yang terpenting lagi, aku harus belajar menyembuhkan luka

Sampai mimpiku nyata

***

- a.r.a

April's JournalTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang