Mari bercerita
Tentang sebuah hati yang terluka
Membuat luka yang menganga
Dari sebuah derita lamaLalu kita tertawa
Atas luka yang membuat duka
Biarlah semua terlupa
Berlarian dengan hembus udaraTak apa luka terbawa
Pergi jauh ke sana
Hingga hati melupa
Kalau ia pernah terluka26/7/2019 06.30
KAMU SEDANG MEMBACA
Berkas Kata
PoetryMerupakan kumpulan puisi yang bercerita tentang banyak hal. Mungkin aku, kamu, kita, dia, mereka. Berbagai kisah akan terucap di sini. Mungkin senang, sedih, kesal, malu, ragu, kecewa.