Mimpi yang Ditertawakan

11 3 3
                                    

  Katanya, mimpi kita belum hebat jika belum di tertawakan orang-orang

  Tapi disini, aku berbicara tentang kenyataan.

  Kenyataan bahwa, hidup harus dijalani dengan logika, didasari dengan etika, dan sabar akan realita.

  Logikanya adalah, kamu tidak akan dapat menggapai mimpimu jika hanya terus bermimpi dalam lelap. Kamu harus kejar, jangan harapkan bantuan orang lain. Karena saat ini, tidak ada yang dapat di percaya kecuali diri mu sendiri.

  Hidup akan sia-sia tanpa etika, setinggi apapun jabatanmu, tetap junjung tinggi etikamu.

  Kenapa? Kamu lelah menghargai tanpa dihargai?

   Jika kamu lelah kenapa kamu menghargainya? Dia gak maksa kok.

  Terakhir, bersabarlah dengan realita. Karena Tuhan telah menyiapkan skenario hidup terbaik untuk kita.

   Ingat, mereka bukan tertawa karena mimpimu ketinggian. Mereka tertawa karena tak percaya kamu dapat melakukan itu semua.

Jadi, buktikan, jangan hanya menjadi pemimpi.

Cerita yang Tak Sempat TerlisanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang