4.0 Ninomiya Kazunari
🎶 I.O.I - When The Cherry Blossom Fade
Kami memang berhenti sebagai anggota grup. Tapi, kami tidak berhenti sebagai seorang sahabat.
- Ninomiya KazunariAn multichap story for celebrate ARASHI Anniversary 20th 🎉🎉
15 September 2019, Honolulu, Hawaii
16 September 2019, Tokyo, Jepang.[ZIP!] MESKI ARASHI BUBAR DAN KINI MASING-MASING MEMBER LAKUKAN SOLO KARIR DAN BERAKTIVITAS MASING-MASING, MEREKA TETAP BERKOMUNIKASI SATU SAMA LAIN.
-------
Nino menghembuskan napasnya sembari menatap langit siang hari di musim semi itu. Dia duduk di bangku taman tak jauh dari Tokyo Dome. Matanya mau tak mau ikut melihat kearah stadion besar di dekatnya ini.
Tempat yang menjadi pembuktian seberapa suksesnya dirimu untuk berada di dunia hiburan.
Tapi, bagi Nino, itu bukan hanya stadion baseball, bukan hanya pembuktian kesuksesan. Tapi, stadion ini adalah tempat dimana dia bisa merasakan kebersamaan yang mendalam. Ikatan yang kuat dan persahabatan yang rasanya tak lekang oleh waktu.
Nino tersenyum simpul. Di naikkannya syal berwarna kuning yang melingkari lehernya hingga menutupi mulutnya, tak lupa untuk membetulkan letak posisi topi yang di kenakannya.
"Sudah lama sekali ya..."gumamnya pelan. Matanya menatap penuh haru kearah stadion yang biasa di sebut Tokyo Dome ini.
"Ninomiya-san! Jikan desu..."Sang manajer sudah memanggilnya untuk pergi ke jadwal selanjutnya.
Nino menghembuskan napas. Dia kembali lagi ke rutinitasnya. Kali ini seorang diri...
*******
Kazunari berdecak kesekian kalinya kearah sepupunya. Sekarang sepupunya itu sedang menunduk dengan senyuman canggungnya.
"Apa kau tidak ada kegiatan lain selain iseng mengirimkan formulir ke Johnnys Ent?"gerutu Kazunari sebal.
Sepupunya itu mendengus. "Memangnya kenapa sih? Lagian kerjaanmu juga cuma main game, 'kan? Mending cari kegiatan tambahan lainnya saja!"balas sepupunya ikutan sebal.
Kazunari melotot dan hendak melempar nitendo yang ada di genggaman tangannya, kalau aja dia tidak ingat perlu menguras tabungannya demi membeli nitendo terbaru itu.
Sekalinya sepupunya main ke Tokyo, malah cari masalah dengan Kazunari Ninomiya. Suka gak tau diri emang!
"Kau!"
Belum sempat Kazunari menyumpahi sumpah serapah pada sepupunya, suara kakak perempuannya berseru dari ruang tamu memanggil dirinya.
Kazunari berdecak dan dia menyipitkan matanya kearah sepupunya itu. "Urusan kita belum selesai! Tunggu di sini!"ujar Kazunari tajam.
Cowok berusia 13 tahun itu berjalan kearah kakaknya yang memasang wajah senang seperti baru dapat lotere membuat Kazunari jadi curiga.
"Dari Johnnys!" ujar kakaknya semangat.
Kazunari membelalakkan matanya. Dia hendak memutuskan sambungan telepon tersebut namun di tahan oleh kedua tangan kakak perempuannya.
"Jangan di putus! Ini kesempatanmu, Kazu!"ujar kakaknya dengan wajah serius. "Kalau kau terkenal, kau bisa beli DS terbaru kapanpun kau mau!"iming-iming kakaknya.
Kazunari berdecak. Dia mendekatkan wajahnya kearah kakaknya dan melotot. "Iyada!"
Kakaknya menghela napas. "Okaasan! Kazu ngerunjak lagi nih!"seru kakaknya kearah dapur rumah mereka.
![](https://img.wattpad.com/cover/167549418-288-k295092.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
[✓] 5x20 ARASHI ANNIVERSARY FICTION
Fiksi Penggemar15 September 1999 (16 September in Japan). Arashi has created and debut in Hawaii. Terdiri dari lima orang berkebangsaan Jepang dengan golongan darah A, kecuali satu yang bergolongan darah AB. Kata orang dan menurut survey, seseorang yang terlalu d...