1.SAAT KU MENCOBA

290 39 7
                                    

Lantunan adzan terdengar indah berkumandang di waktu Shubuh, seringku mendengar, namun rasa malas selalu mendampingiku ketika waktu sholat tiba.

Sehingga aku melanjutkan kembali tidurku sampai puas. Aku tahu semua orang pasti merasakan rasa malas seperti ini. Tapi yang jelas aku malas untuk beribadah, salah satunya adalah sholat. Padahal aku tahu "sholat adalah kewajiban setiap umat Muslim" Tapi aku tidak menerapkannya pada diriku sendiri.

Sahabatku Rena sering membantuku soal ilmu agama, sehingga aku tahu walaupun sedikit demi sedikit.

Pakaian yang digunakan oleh sahabatku juga, adalah pakaian syar'i. Sedangkan aku hanya menutup aurat seperti biasa dan sedang-sedang saja. Karena aku belum tau apa fungsi dari pakaian syar'i itu.

Kemarin Rena mengajaku untuk ikut kajian mingguan yang sering dia hadiri. Makanya pagi ini aku harus siap-siap untuk ikut kajian itu. Sebenarnya aku sendiri belum tau kajian seperti apa, yang aku tahu hanya ibu-ibu yang sering ke kajian seperti itu. Mendengarkan ceramah dari ustadz-ustadz yang ada di masjid.Mungkin ini saatnya aku belajar dan mencoba.

Sebelumnya aku bertanya pada Rena pakaian apa yang harus ku kenakan.

Tapi Rena menjawab "apa saja asalkan sopan dan menutup aurat, dan yang paling penting pakaian rok ya".

Lalu sekarang aku hanya ada gamis yang aku pakai saat lebaran tahun kemarin, semiris ini kah aku? Biasanya aku hanya memakai pakaian celana, baju panjang, dan jilbab segi empat yg ku lipat menjadi segitiga. Tapi Rena selalu bilang "wanita tidak boleh menyerupai laki-laki begitu pun sebaliknya".

Aku sekedar tahu tentang itu, sahabatku yang satu ini selalu mengingatkan ku tentang kebaikan yang sama sekali aku tidak tahu.

Pagi ini aku melewatkan salah satu kewajibanku, yaitu sholat subuh. Aku mengawali hari ku ini dengan bismillah, meskipun aku tidak sholat subuh.

Aku akan berangkat ke kajian bersama Rena. Entah apa perbedaannya, padahal yang aku lihat mau Rena hijrah atau tidak kehidupan dia sama saja. Tidak ada yang berbeda. Mungkin bedanya adalah pakaiannya Dan ibadahnya. Atau memang aku yang hanya sok tahu tentang orang lain, dan hanya menilai dari apa yang aku lihat.

JIKA KARENANYATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang