Proloug

602 48 8
                                    


Langkah kakinya terasa agak berat, ada rasa gugup yang terus saja bersarang di dadanya. Gadis itu menatap sekolah di depannya dengan enggan, memerhatikan sekeliling dengan cemas.

"Wuah, bukannya kau itu ... Saotome bukan?."

"Beneran? Bukannya Saotome yang itu bukan?."

"Itu beneran Saotome. Saotome Kanae."

Gadis itu menoleh terkejut mendengarnya, dia adalah Saotome Kanae yang dibicarakan. Kanae membenarkan letak kacamatanya yang longgar, entah kenapa dadanya terasa ringan mendengarnya.

"Kalian ... Fumiko, Kajikawa, dan--Haruna."

"Jangan seenaknya menyebut nama kami, serangga tidak berguna!." Seru Haruna

"Hentikan, Haruna. Itu tidak mempan terhadapnya, dia itu gadis yang aneh." Ucap Fumiko

"Eh, tapikan ada serangga yang berguna lho. Dan lagi, aku itu manusia lho bukan serangga. Kalau jadi serangga aku lebih suka jadi kupu-kupu." Balas Kanae

"Lihatkan."

Haruna terlihat tidak bisa membalas perkataan Kanae, Fumiko dan Kajikawa hanya terdiam. Kanae adalah gadis yang aneh, meskipun itu ejekan dia akan menjawabnya tidak peduli kondisi. Orang biasa pasti akan ketakutan atau membiarkannya. Apalagi Kanae adalah gadis yang suka membuat orang lain kesal dengan kata-kata dan tindakannya.

"Dasar orang aneh." Gumam Kajikawa

Kanae yang memerhatikan ketiga teman sekelasnya dulu entah kenapa tertawa ringan, seperti ucapan Kajikawa, Kanae adalah gadis yang aneh.

***

Hei, kau tahu?

Tujuh Misteri yang ada di sekolah ini.

Cerita yang paling terkenal ... Yang ketujuh dari Tujuh Misteri ... Si Toilet Hanako-san.

Di ruang ketiga toilet perempuan, di lantai tiga gedung tua. Disana tempat Hanako-san berada, dia akan mengabulkan permohonan siapapun yang memanggilnya. Tetapi sebagai bayarannya, kudengar dia akan merenggut sesuatu yang berharga.

Cara memanggilnya, ketuk tiga kali. Kemudian ...

"Hanako-san, Hanako-san. Apa kamu ada disana?."

***

Kalau cerita ini bagus, kayaknya bakal dilanjut. Ini pertama kalinya bikin fanfic sih jadinya ... mudah-mudahan aja ceritanya masih ringan. Soalnya author nggak terlalu bisa bikin cerita yang ringan.

Karena nggak terlalu banyak yang bikin fanfic animenya jadi ... sebagai penggemar Amane dan Nene author membuatnya. Nggak nyangka aja, padahal dulu cuma sekilas aja baca manganya eh tiba-tiba dianime-in, begitu juga dengan Otome Game.

Sekian terimakasih💕

MIRAI [DROP]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang