9

22 7 0
                                    

"Lebih baik merasa dicintai dan kehilangan daripada tidak dicintai sama sekali"

-Putra Bara-

[Sembilan]

Diperjalanan pulang, "Heu..heu..heu" ku lihat yuli yang berada di sampingku terus saja menangis.

Aku kebingungan karena tidak tau dimana rumah yuli. "Aduh.., ni cewek nangis terus, aku mau nanya gak enak,"pikirku.

Karena aku kebingungan. Akhirnya, aku memberanikan diri untuk bertanya pada yuli.
"Maaf ni yul, rumah lo dimana ya?"tanyaku.

Yuli pun diam sebentar dan menghapus air matanya dengan tissu. Lalu berkata, "Maaf ya put, gua dari tadi nangis, rumah gua di daerah jatinangor ada lampu merah belok kiri, nanti ada gang kecil masuk aja,"jawabnya.

"Aduh yul, gua belum terlalu tau daerah sana lo tunjukin aja ya,"kataku.

"Oh iya put, maaf ya ngerepotin,"kata yuli.

"Enggak apa-apa lah, kan gak tiap hari juga tapi jangan nangis lagi, kalo lo nangis repot gua, ntar gua lurus terus malah nabrak,hhh,"kataku sambil sedikit tertawa.

"Hhh, bisa aja kamu put,"kata yuli.

Saat sedang mengobrol layar hpku menyala, hpku memang sengaja aku tinggal di mobil karena sedang di cas.

Aku pun mengeceknya, ternyata baterainya sudah terisi 80% tapi ada banyak sekali panggilan tak terjawab dari mamah, salsa, dan fahmi.

Dan mereka semua mengirim sms menyuruhku pulang. Karena penasaran aku menelpon salsa.
"Tut..tut..tut," dan "Halo Put, Kamu kemana aja sih di telponin gak di angkat-angkat?"tanya salsa terdengar sedang marah.

"Ya maaf sal, aku dari rumah lina,"jawabku.

"Ngapain kamu kesana? Kan udah aku bilang jauhin lina, dia itu ngasih dampak negatif buat kamu,"kata salsa.

"Iya maaf, dia udah aku putusin kok," kataku.

"Sekarang kamu tau gak kalo nenek sakit?"tanya salsa.

"Hah.., Apa? Terus sekarang nenek dimana?"tanyaku.

"Hah apa hah apa, udah cepet kamu sini ke rumah sakit medika!"kata salsa.

"Iya aku langsung kesana,"jawabku.

"Emang kamu tau dimana rumah sakit medika?"tanya salsa.

"Enggak sih hehehe, tapi tenanglah ada google maps,"kataku.

"Iya cepetan!"kata salsa dan langsung mematikan telpon.

Aku pun menghentikan mobil dan searching jalan menuju ke rumah sakit medika.

Tapi ternyata jaringan internetnya lemot. Aku pun mulai gelisah dan berpikir gimana caranya nyampe ke rumah sakit.

Karena aku terlihat gelisah yuli pun bertanya padaku, "Kenapa lo gelisah put?"tanya yuli.

"Ini yul, kata salsa nenek gua sakit dan sekarang lagi di rumah sakit medika, tapi gua gak tau jalan kesana mau searching jaringannya lemot, gimana ya?"kataku.

"Ya ampun putra ngapain searching, kenapa lo gak nanya sama gua?"kata yuli.

"Emang lo tau yul?"tanyaku.

"Iya tau lah kan gua udah lama disini,"jawab yuli.

"Okelah kalo begitu, tunjukin ya!"pintaku.

"Iya udah ayo cepet nenek lo pasti udah nungguin,"kata yuli.

"Iya,"kataku.

Akhirnya aku langsung menuju ke rumah sakit untuk melihat keadaan nenek.

Untung ada yuli, kalo enggak ada bisa nyasar nih si putra. Gimana ya keadaan nenek?

CatatankuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang