Ada begitu banyak keajaiban-keajaiban menyilaukan akal
Hal-hal aneh yang tak pernah bisa dipikirkan
Manakala telah Tuhan bukakan rahasia-rahasia
Di langit pun di bumi dengan kuasanya.Hanya keheran-heranan
Ketakjuban demi ketakjuban
Memandangi indah kerahasiaanNya
Yang tak mungkin menjadi mungkin bagiNya.Mendekatlah kalian sejengkal
Niscaya Aku mendekat sedepa
Sebutlah Aku dalam setiap nafasmu
Aku ada meliputi segala yang ada dan tiada.07 Mei 2020 | 14 Ramadhan 1441 H

KAMU SEDANG MEMBACA
TADARUS PUISI
PoetrySenandung kata sepasang aku dan kamu yang menjadi kita. Kita adalah kata. Kata adalah kita. Huruf-huruf yang berjodoh di bulan keberkahan puasa.