Namun, Tapi, dan Tetapi

9 2 0
                                    

Adib La Tahzan:
Di sini belum aku jelaskan tentang perbedaan tiga kata ; namun, tetapi, dan tapi?

Tapi itu bentuk tidak baku dari tetapi.

Keduanya sama.
Terus namun?
Namun itu sama dengan "akan tetapi"

Ini setahuku, ya.
Namun itu konjungsi antar kalimat. Jadi, tempatnya setelah titik.
Tetapi itu konjugasi di dalam kalimat, tempatnya setelah koma.

Jika tanpa titik atau koma, langsung konjungsi perlawanan, itu aneh. Namun, banyak yang begitu.

Sesi Tanya-Jawab

Putri:
Kak Adib, bagaimana dgn penggunaan "tapi"? Apakah masih bisa dimaklumi untuk digunakan karena banyak ditemukan?

Adib La Tahzan:
La iya, tapi itu tidak baku. Namun, hampir semua buku ada itu.

Menurutku itu sama seperti "notula".
Di semua seminar, tidak ada yang bilang "notula", padahal itu yang baku.

Semua notulen atau notulensi. 🤦

Ironisnya, yang mencatat juga dibilang notulen.🤦🤣🤣🤣

Oka:
Yang paling parah saat aku jadi notulis. Masa pas aku bilang "tulis jangan dikasih notulen?" dia jawab "dikasih kakak dong " 🤦

Adib La Tahzan:
Aku cuma baru baca 1 buku yang tidak ada kata "tapi". Itu buku sastra.

Dialog Online 🔚Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang