〰🍃🌸 KENIKMATAN YG PALING BESAR DI SURGA
Syaikh Shalih bin Abdillah Al-Fauzan hafizhahullah berkata :
"Nikmat yang paling besar yang diperoleh ahli surga adalah melihat wajah Rabb mereka Yg Mulia, sebagaimana hal itu telah ditetapkan dalam Al-Quran dan Sunnah yg mutawatir dan juga ijmak Ahlissunnah wal Jamaah.
Yg demikian itu dalam firmanNya :لِّلَّذِينَ أَحۡسَنُواْ ٱلۡحُسۡنَىٰ وَزِيَادَةٞۖ
"Bagi orang-orang yang berbuat baik, ada pahala yang terbaik (surga) dan tambahannya (kenikmatan melihat Allah)."
QS. Yunus 26Lafazh (الحسنى) adalah surga. Dan lafazh (الزيادة) : adalah melihat wajah Allah Yg Maha Mulia.
Dan dalam firmanNya :لَهُم مَّا يَشَآءُونَ فِيهَا وَلَدَيۡنَا مَزِيدٞ
"Mereka di dalamnya (yakni di surga) memperoleh apa yang mereka kehendaki, dan pada Kami ada tambahannya."
QS. Qaf 35Tambahan di sini adalah melihat wajah Rabb Allah.
Allah Taala berfirman :
وُجُوهٞ يَوۡمَئِذٖ نَّاضِرَةٌ إلَىٰ رَبِّهَا نَاظِرَةٞ
"Wajah-wajah (orang mukmin) pada hari itu berseri-seri, Kepada Rabbnya mereka melihat."
QS. Al-Qiyamah 22Yakni mereka melihat wajah Allah dengan mata-mata mereka sebagai kemuliaan buat mereka.
Sedangkan firman Allah Taala terkait orang kafir :كَلَّآ إِنَّهُمۡ عَن رَّبِّهِمۡ يَوۡمَئِذٖ لَّمَحۡجُوبُونَ
"Sekali-kali tidak! Sesungguhnya mereka (orang kafir) pada hari itu benar-benar terhalang dari (melihat) Rabb mereka."
QS. Al-Muthaffifin 15Maka apabila orang-orang kafir terhijabi, tidak bisa melihat Rabb mereka, maka orang mukmin tidak terhijabi.
Maka melihat wajah Allah bagi ahli surga itu perkara yg pasti dan tidak diragukan lagi. Perkara ini adalah kenikmatan yg paling lezat. Sebagai balasan buat mereka, karena dulu mereka beriman kepadaNya di dunia, mereka beriman kepadaNya sekalipun tidak melihatNya.
Maka Allah pun memuliakan mereka, dengan menunjukkan diri kepada mereka, agar mereka bisa melihat dengan mata.
Mereka itu adalah orang-orang yg beriman kepadaNya, sekalipun tidak melihatNya. Maka balasan terbesar buat mereka : Mereka melihat Allah di hari kiamat dan bernikmat-nikmat dengan melihatNya.
Dalam hadits yg shahih :
إنكم سترون ربكم يوم القيامة كما ترون القمر ليلة البدر وكما ترىون الشمس صحوا ليس دونها سحابة
"Sesungguhnya kalian akan melihat Rabb kalian pada hari kiamat, seperti kalian melihat bulan di malam purnama. Sebagaimana kalian melihat matahari cerah tanpa ada awan".
HR. Bukhari dan MuslimYang demikian karena Allah memberikan kepada mereka kekuatan di alam akhirat, yang menjadikan mereka bisa melihat Rabb mereka.
Adapun di dunia, maka Dia Yg Maha Tinggi tidak bisa dilihat, manusia tidak akan mampu melihatNya, karena manusia di dunia ini lemah fisik, lemah pengetahuan dan lemah inderanya. Sehingga mereka tidak bisa melihat Rabb mereka. Dan juga agar semakin sempurna keimanan dengan hal ghaib, yg mana itu adalah tingkatan tertinggi dalam keimanan.📑 Majalis Syahr Ramadan Al-Mubarak 102-103
#aqidah #wajahAllah
⏩|| Grup Whatsap Ma'had Ar-Ridhwan Poso
══════ 🌺✿🌺 ══════
Repost by :
☘ *MUSLIMAH ISTIQOMAH* ☘group sharing Artikel Islami menarik via WhatsApp seputar Muslimah ( _akhwat_ )
☎ Admin : +62812 6468 4099 / +62 812-6978-3348
(utk bergabung silahkan kirim pesan via WA dgn format: #Nama#Kota Domisili#No WA)
KAMU SEDANG MEMBACA
Kajian Islam
SpiritualMari Berbagi Ilmu belajar bersama-sama semoga bermanfaat untukmu ukhty dan akhi #Jazaakallah khairan #senyum