Cara Menghadapi Insecurity

609 88 4
                                    

Insecure? Pasti ada, itu normal. Tapi, ngga boleh berlebihan, nanti malah rendah diri akju.

Hey, kamu itu  punya banyak yang bisa dibanggakan.
Kamu tahu? Setiap orang itu berbeda. Setiap orang terlahir otentik.
Apa yang menjadi jati diri kamu, tidak bisa diduplikat oleh orang lain.
Termasuk kelebihan dan kekurangan Makanya, semua orang itu, istimewa.

Kamu ngga boleh terlalu sering ngebanding-bandingin dirimu sendiri dengan orang lain, karena ga akan ada habisnya, percaya deh.
Selalu ada yang lebih, lebih, lebih, dan lebih. Kamu ngga akan pernah puas.

Kekurangan itu pasti ada. Ngga mungkin ada manusia di dunia ini yang di-setting tanpa kekurangan.

Kekurangan itu ada yang masih bisa diubah, ada yang engga. Jika memang ia masih bisa diubah, silakan, lakukan dengan cara yang benar, lakukan dengan cara yang tidak merusak dirimu sendiri, lakukan dengan tidak mengubah apa yang ada dalam diri kamu secara berlebihan. Lakukan tanpa memaksa diri kamu. Tapi, jika memang kekurangan itu tidak bisa diubah? Kita bisa apa? Sudahnya saatnya kamu belajar menerima diri kamu sendiri. Berdamai dengan kekurangan kamu dan menjadi hebat bersama ketidaksempurnaan. Jika kamu sudah bisa, itu artinya kamu menang. Percaya deh, sama aku.

Di dunia ini banyak yang bangga sama kamu, banyak yang senang sudah kenal sama kamu, banyak yang bangga punya kamu. Cuma, ngga semuanya harus diucap.

Oh, ya..mengenai omongan jahat orang-orang, kita harus belajar memaafkan dan menyabarkan diri sendiri. Di dalam diri setiap orang, segala macam perasaan dihasilkan berbeda. Jika memang ia tidak bisa memahami kita, mari kita yang pahami, kita turunkan sedikit ego.
Tutup kuping atau tebal telinga akan cukup membantu dalam menyayangi diri sendiri dan menepis omogan yg keluar dari mulut-mulut laknat.
Selanjutnya, tugasmu hanya mebuktikan bahwa yang mereka lihat kemarin baru kekuranganku, tidak dengan kelebihanku yang belum tentu mereka punya.

Penilaian orang akan selalu berjalan selama kamu hidup. Jadi, kamu mau ambil pusing atau ngg, itu terserah kamu. Mau ngejalani hidup enjoy atau penuh drama, keputusannya ada di tangan kamu.

Science of PsychologyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang